Berita TerbaruBerita UtamaBitungHukum & Kriminal

Kepala BNN Sulut: Kita Harus Berbuat ‘Gila’

×

Kepala BNN Sulut: Kita Harus Berbuat ‘Gila’

Sebarkan artikel ini
foto:hms
foto:hms
foto:hms

BITUNG, MANADONEWS – Meminimalisir dan mencegah bahaya narkoba, Badan Koordinasi Kehumasan (Bakohumas) Kota Bitung yang dikoordinasi Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) selaku Ketua Bakohumas bekerja sama dengan pihak BNN, Polres, dan Kodim, menggelar sosialisasi bahaya narkoba dan Kamtibmas, di aula Kodim 1330 Bitung.

Walikota Bitung Max J Lomban dalam sambutannya yang dibacakan oleh plt. Asisten Pemerintahan Kota Bitung Drs. Hermanus Bawuoh menanadaskan pemerintah Kota Bitung menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan ini.

MANTOS MANTOS

“Karena merupakan wadah potensial untuk semakin menggiatkan peran kehumasan dalam menopang exsistensi pemerintah untuk melaksanakan berbagai pembangunan,” tukasnya.

Dalam penyampaian materinya, Kepala BNN Provinsi Sulawesi Utara, Kombes Pol. Drs. Sumirat Dwiyanto menekankan tanggung jawab orang tua dalam mendidik anak agar menjauhi narkotika, minuman keras dan obat-obatan terlarang.

Baca Juga:  Persit Kodim Minahasa Olah Eceng Gondok Jadi Keterampilan Menambah Pundi Penghasilan

“Mengutip pernyataan Presiden, ‘saat ini Indonesia Darurat Narkoba,’ permasalahan di Sulawesi Utara yang utama adalah kesenjangan social dan narkoba. Maka sesuai pernyataan presiden, kita semua harus berbuat ‘gila.’ Dengan kata lain kita harus lebih optimal memberantas narkoba,” tegasnya.

Acara ini juga dihadiri oleh anggota Bakohumas sekota Bitung serta unsur yang terkait dengan keamanan dan ketertiban, dan para undangan.(*fIk)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

MANADO,MANADONEWS.CO.ID- Dalam rangka meningkatkan ketangkasan dan keterampilan prajurit, Kompi Kaveleri (Kikav) 10/Manguni Setia Cakti mengikuti lomba ketangkasan merayap, Selasa (29/4/2025). Kegiatan yang dipusatkan di lapangan Makodam XIII/Merdeka ini dipimpin langsung…