
TONDANO, MANADONEWS – Wakil Bupati Minahasa, Ivan Sarundajang (Ivansa), mengajak semua elemen masyarakat, khususnya di Minahasa, untuk tetap menjaga kobaran api semangat Pancasila dalam sanubari mereka jangan sampai pudar. Pancasila juga bukan hanya untuk dihayati, tapi juga diamalkan.
Menurutnya, hari lahir Pancasila yang diperingati pada 1 Juni ini juga harus dihayati sebagai semangat yang bersumber pada ide, cita-cita, dan gagasan besar Bung Karno untuk mewujudkan Indonesia yang medeka, berdaulat, berdikari, serta berkepribadian.
“Bung karno telah meletakkan fondasi yang kokoh untuk kita dan sudah selayaknya kita generasi penerus untuk meneruskan cita-cita sang Proklamator. Tanggal satu Juni ini merupakan momentum bagi kita untuk selalu mengenang sejarah bangsa akan lahirnya Dasar Negara kita dan sebagai anak bangsa berkewajiban untuk menjaga semangat Pancasila, sambil meneruskan perjuangan leluhur dengan menunjukkan kualitas dan tanggung jawab,” tandas Ivansa.
Dalam perjuangan di masa modern ini, Ivansa mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berkompetisi dalam ilmu pengetahuan dan teknologi dan terus mengasah kemampuan akademik dan sosial, sebagai modal untuk membangun Negara tercinta ini, khususnya Minahasa.
“Di masa yang damai ini, senjata yang paling penting adalah ilmu. Oleh karenanya, kita harus terus meningkatkan ilmu pengetahuan kita dan dengan kepala dingin terus mencermati perkembangan yang ada agar tidak tertinggal dari negara lain,” tukasnya.
Fransiscus