
MANADO, MANADONEWS – Hari pertama menjalankan Ibadah Puasa (6/6) Umat Muslim di Manado Sulawesi Utara Langsung menyerbu jajanan buka puasa.
Dengan menggunakan tenda, beraneka jenis makanan kue kering dan kue basah serta minuman buah segar untuk memuaskan dahaga dijual oleh Kaum Wanita Islam Mesjid Firdaus Manado.
Jajanan makanan kue serta minuman yang dijualpun cukup terjangkau mulai dari Rp.2000 hingga Rp.5000. Para Ibu Ibu Wanita Kaum Islam Firdaus memperkirakan omset untuk perharinya akan mencapai Rp. 500.000 hingga Rp.700.000.
Wargapun sangat antusias mendatangi tenda jajanan buka puasa ini, warga mengaku senang karena banyak pilihan jenis kue untuk berbuka puasa. Evelin salah satu warga yang datang membeli kue mengatakan jualana jajanan buka puasa sangat membantu “ini sangat membantu, kalo torang bli di toko masih mo ba antri le kalo disini nda lama lama deng banya pilihan kue.”
AP