Mahasiswa UGM Dapat Input Sejarah Talaud dari Bupati Sri Wahyumi Manalip

Tampak SWM tengah menuturkan sejarah Talaud kepada mahasiswa UGM/Foto: manadonews/ET
Tampak SWM tengah menuturkan sejarah Talaud kepada mahasiswa UGM/Foto: manadonews/ET
Tampak SWM tengah menuturkan sejarah Talaud kepada mahasiswa UGM/Foto: manadonews/ET

MELONGUANE, MANADONEWS – Ketua rombongan Haritata Kesuma dan ke- 27 mahasiswa Universitas gajah Mada (UGM) lainnya tampak sangat serius menyimak setiap kata yang mengalir dari mulut Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud Sri Wahyumi Manalip (SWM).

Semuanya terlihat tak berkedip setiap srikandi Talaud itu menuturkan kata per kata. Penasaran? Benar, para mahasiswa asal salah satu perguruan tinggi terbaik Indonesia itu penasaran dengan penjelasan SWM seputar sejarah Talaud.

Bacaan Lainnya

Meski terkesan singkat, suasana di ruang kerja Bupati Talaud terasa sangat beraroma pengetahuan historis. Apalagi SWM menuturkan dengan penuh keseriusan walau dengan rona wajah penuh senyum.

Menurut Reza Alimarda, mahasiswa Teknik Geodesi UGM, apa yang diberikan SWM, selain menjadi pengenalan awal bagi dirinya dan rekan – rekan mahasiswa, juga memperlihatkan sosok SWM sebagai pemimpin yang teduh.

“Kami bangga bahkan tak menyangka akan diterima seperti ini dalam ruanggan kerja ibu bupati. Orangnya sangat ramah, penuh karisma dan itu membuat kami terasa sangat nyaman saat bersua dengan beliau,” ungkapnya.

Baca Juga:  Yasti Hadiri Pelantikan Lima Kepala Daerah se-Sulut

Fian/ET

Pos terkait