Example floating
Example floating
Berita TerbaruBerita UtamaManado

Spot Dive Tugu Boboca Harus Di Lestarikan

×

Spot Dive Tugu Boboca Harus Di Lestarikan

Sebarkan artikel ini
Komunitas Manado Divers Saat Selesai Melakukan Penyelaman Di Tugu Boboca (16/7).
Komunitas Manado Divers Saat Selesai Melakukan Penyelaman Di Tugu Boboca (16/7).
Komunitas Manado Divers Saat Selesai Melakukan Penyelaman Di Tugu Boboca (16/7).

MANADO, MANADONEWS – Potensi serta pesona keindahan alam bawah laut di kota Manado tidak bisa di anggap remeh, bukan hanya di pulau Bunaken saja, kini Pilihan para penyelam pun bergeser ke tugu Boboca Malalayang Manado. Yah, bagi anda para Divers, di spot Boboca ini anda akan menemukan ribuan Biota Laut yang pasti akan terasa puas bila menyaksikan langsung.

Dengan melakukan snorkeling atau diving, Anda dapat menelusuri secara berlahan dinding karang tersebut, sambil menikmati kehidupan di sekitarnya, banyak sekali biota laut yang hinggap disana, termasuk juga beragam jenis ikan yang pasti secara otomatis bakal memukau perhatian Anda.

MANTOS MANTOS

Dari pantauan ManadoNews (16/7)  beberapa Divers yang tergabung dalam Manado Divers Community terlihat sedang melakukan aktivitas penyelaman di spot Boboca Ini. Bukan hanya penyelam lokal saja, terlihat beberapa turis asing sedang melakukan persiapan untuk menyelam di teluk Manado ini.

Baca Juga:  Kampanye Dialogis di Eris, R3D Bertekad Berantas Pungli Pendidikan

Steven Sambouw  Kepala Bidang Organisasi POSSI Sulut yang di temui mengatakan “ sangat di sayangkan jika potensi  keindahan alam yang ada ini di biarkan begitu saja, semua harus tahu , apa lagi pengenalan bagi generasi muda untuk memperkenalkan kepada semua kalangan tentang potensi bawah laut di Kota Manado”

Senada yang sama, Alma Runtukahu Instruktur penyelam dan juga ketua dari Manado Divers Community mengatakan “peran masyarakat juga harus di tonjolkan, hal kecil adalah dengan menjaga kelestarian laut dengan tidak membuang sampah sembarangan.”

AP

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *