MANADO, MANADONEWS — Akan ada Kebahagiaan yang dirasakan Keluarga Lumentut – Runtuwene, atas usia ke-58 yang ditambahkan Tuhan kepada DR Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA (GSVL) Walikota Manado juga Istri tercinta dari Prof DR Julyeta P.A Runtuwene tepatnya tanggal 8 Juni 2017.
Informasi Manadonews Kamis (08/06) besokakan d adakan syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) Walikota GSVL di rumah pribadi Malalayang Pukul 17. 00 Wita.
Acara akan dirangkaikan dengan satu tahun kepemimpinan Walikota Manado GSVL dan Mor Bastiaan, SE.
Harapan dari semua masyarakat Kota Manado, kiranya dengan bertambanya usia, Walikota GSVL dapat diberikan rahmat dari sang pencipta untuk bisa memimpin Kota Manado kedepan lebih baik. Juga kiranya dalam satu tahun kepemimpinan Vicky-Mor, kota Manado lebih bersinergi dan lebih Cerdas untuk memajukan Kota Manado. (Rocky)