Example floating
Example floating
Berita TerbaruBerita UtamaEntertainmentHiburanManadoPariwisataTalaud

Festival Pulau Sara’a Resmi Dilaunching, SWM: Marijo Datang ke Talaud, karena Talaud Keren

×

Festival Pulau Sara’a Resmi Dilaunching, SWM: Marijo Datang ke Talaud, karena Talaud Keren

Sebarkan artikel ini
Bupati SWM tiba di lokasi launching/Foto: manadonews/Et
Bupati SWM tiba di lokasi launching/Foto: manadonews/Et

MANADO, MANADONEWS – Guna mengoptimalkan Festival Pulau Sara’a yang sekaligus dirangkaikan dengan Peringatan Hari Ulang Tahun Daerah yang ke-15 Tahun, Pemkab Talaud di bawah kepemimpinan Srikandi penjaga tapal batas Bupati Kepulauan Talaud Sri Wahyumi Maria Manalip SE (SWM) laksanakan Launching dan Press Conference di Mantos Manado, Sabtu (10/06).

Selain Bupati SWM, momentum yang dihadiri oleh Menteri Pariwisata yang diwakili oleh Tenaga Ahli Robert Waloni, Gubernur Sulawesi Utara yang diwakili oleh Kadis Pariwisata Propinsi Sulawesi Utara, Kepala BKBN Propinsi Sulut, Wakil Walikota Tomohon, Ketua Dekab Talaud George Rompah SPd, dan Pimpinan DPRD Talaud Jakob Mangole SE, Capt. Gunawan Talenggoran SE MMar, Forkompimda Talaud, Sekdakab Talaud Ir. Adolf Binilang ME, Pejabat Eselon II, III, IV dan Para ASN di lingkungan Pemkab serta para Camat se- Kabupaten Talaud, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Masyarakat Talaud serta seluruh tamu undangan bahkan pengunjung di seputaran Mantos 1 Manado.
Kegiatan dengan tagline Talaud Keren ini sukses digelar oleh Pemkab Talaud dengan menghadirkan juga artis Nasional Nafa Urbach berlangsung meriah karena rangkaian acara sangat meriah yang disuguhi sajian tarian daerah dan performance dari grup band, dan duet antara Nafa Urbach dan Bupati SWM.
Bupati SWM memberikan sambutan/Foto: manadonews/Et

Dalam sambutannya Bupati kepulauan Sri Wahyumi Maria Manalip SE mengatakan, segala hambatan menjadikan semangat kepada pemerintah untuk memajukan Kabupaten Kepulauan Talaud menjadi lebih baik dari sebelumnya, sehingga membangun sinergi dengan berbagai pihak.

MANTOS MANTOS
“Festival Pulau Sara’a bertujuan untuk membangun cinta daerah kepada masyarakat Talaud yang terutama bagi saudara-saudara kita yang tinggal di rantau,” kata SWM.
Lanjutnya, di Talaud pengunjung akan disuguhkan keindahan destinasi Pulau Sara’a dan beberapa wisata lainnya seperti Goa Wetta, Goa Arangkaa, dan lain-lain. Perjalanan ke Talaud dari Manado bisa menggunakan Kapal Laut dan Pesawat.
“Kami mengundang kepada Investor yang siap memajukan Kabupaten Talaud,” ajaknya.
Manalip menambahkan, Pemkab Talaud telah menganggarkan pembangunan Pulau Sara’a melalui APBD Tahun 2016 dan 2017. Jalan lingkar Pulau atau Jogging Track, Front Office, Koteks. Jajaran Pemkab dan Dekab telah bersinergi. Program ini sejalan dengan Nawacita karena membangun dari pinggiran dengan mengangkat kearifan lokal.
“Marijo datang ke Talaud, karena Talaud keren,” ujar Manalip tersenyum.
Sambutan Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE yang dibacakan oleh Kadis Pariwisata Propinsi Sulut Daniel Mewengkang mengatakan, pariwisata menjadi poin penting dalam membangun masyarakat, pengembangan infrastruktur pariwisata, membangun iklim pariwisata.
“Saya menyambut baik dan memberikan apresiasi kepada Pemkab Talaud sehingga melaksanakan Launching Pulau Sara’a. Saya meminta dukungan kepada semua masyarakat dan menjaga semangat persaudaraan dan persatuan dan mampu menjadikan laboratorium persaudaraan di Indonesia,” kata Dondokambey.
Tenaga Ahli Kementerian Pariwisata Robert Waloni mengatakan, hal ini mengindikasikan Pemkab Talaud itu sungguh-sungguh karena pembangunan pariwisata adalah pembangunan yang berkelanjutan, karena tujuan utama kita membangun pariwisata agar supaya mereka (wisatawan) datang lagi. Kualitas pariwisata terus dijaga karena semakin hari semakin maju dan berkembang. Sekarang ini Kementerian Pariwisata yang mengkoordinir. Tahun 2019 20 juta wisatawan Mancanegara. Talaud merupakan daerah strategis dan menjadi unggulan pariwisata perbatasan. Selain mengembangkan ini juga menumbuhkan semangat cinta tanah air. Talaud sangat penting dalam hal pengembangan pariwisata.
“Selamat kepada Pemkab Talaud yang sukses melaksanakan launching festival Pulau Sara’a ini. Berharap program-program penting yang bertujuan untuk mengembangkan perekonomian masyarakat terus dilakukan,” urai Waloni.
Saat conference press, Nafa Urbach mengatakan, pastinya sangat optimis Festival yang nantinya akan dihelat di Talaud berjalan dengan baik dan bisa Go Internasional.
Foto: manadonews/Et

“Yakin saja ini bisa maju ketika ada pendukung sarana prasarana. Saya yakin Pulau Sara’a ini bisa berinovasi dan improvisasi dengan menggunakan sosmed,” harapnya.

Di sisi lain, Plt. Kadis Pariwisata Talaud Andris Tareluan menambahkan Festival Pulau Sara’a sebagai manifestasi pengembangan objek wisata Talaud dan juga merupakan sebuah langkah awal Pemerintah dan segenap masyarakat Talaud dalam mempromosikan objek-objek wisata potensial di Talaud kepada masyarakat lokal, nasional, bahkan dunia internasional.
“Kami akan berupaya menghadirkan 4000 wisatawan di tahun 2017 ini,” tandas Tareluan.
Sementara Kabag Humas dan Protokoler Setdakab Talaud Fanmy S. Unsong SS MM mengatakan launching dan press conference Festival Pulau Sara’a telah selesai digelar, dan itu berarti pemerintah dan masyarakat Kabupaten kepulauan Talaud telah siap untuk menggelar acara akbar dalam rangka peringatan HUT daerah yang ke-15 tahun pada tanggal 2 Juli
ET
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *