AgamaBerita TerbaruBerita UtamaManadoNasional

1723 Anggota Majelis Sinode GMIM “Serbu” GKIC Manado

×

1723 Anggota Majelis Sinode GMIM “Serbu” GKIC Manado

Sebarkan artikel ini

Suasana ruang Sidang Majelis Sinode ke-79 GMIM di GKIC Convention Center (Foto: VR/MN)

MANADO, Manadonews.co.id – Sedikitnya 1723 orang lebih anggota Majelis Sinode GMIM yang terdiri dari pendeta dan pelayan khusus utusan dari seluruh jemaat GMIM Se-Sinode memadati ballroom Grand Kawanua City Manado, Senin (18/03/2018) dalam rangka menghadiri sidang Sinode GMIM ke-79 tahun 2018 yang dibuka langsung oleh Wakil Presiden RI, Drs.H Muhammad Jusuf Kalla.

MANTOS MANTOS
Gubernur Olly Dondokambey sebagai ketua panitia Sidang Majelis Sinode ke-79 GMIM menyapa para peserta sidang (Foto: VR/MN)

Pantauan media ini tampak pada pintu masuk para hamba Tuhan mendapat pemeriksaan yang ekstra ketat oleh petugas gabungan anggota Paspampres dan Kodam XIII/Merdeka.

Penjagaan super ketat dilakukan pihak keamanan di pintu masuk arena sidang. (Foto: Nando/MN)

Sesaat sebelum pembukaan, Gubernur Sulut Olly Dondokambey meninjau langsung kondisi persiapan pembukaan agenda empat tahunan dengan agenda utama pemilihan ketua dan pengurus Sinode.

Baca Juga:  Hasil RDP Komisi 2 DPRD Sulut: Sawah Jangan Ditanami Nilam
Para pendeta yang menjadi peserta sidang berada di dalam ruangan sidang (Foto: Nando/MN)

Adapun peserta kegiatan paling bergengsi internal Sinode GMIM ini dihadiri oleh dari seluruh perwakilan dari Gereja GMIM se- Indonesia dan peserta dari luar negeri antara lain perwakilan dari negara USA, Jepang, perwakilan dari Chrstian Church Of Asia, Nedrland serta perwakilan dari Negara Korea.(Tim MN)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Banner Memanjang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *