MANADO, MANADONEWS – Tahapan pendaftaran calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI mulai bergulir, Senin (9/7).
Hari pertama pendaftaran Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menerima kedatangan lima (5) calon senator (DPD, red).
“Untuk hari pertama ada lima calon anggota DPD RI yang mendaftar,” kata komisoner KPU Silut Meidy Tinangon.
Kelima calon senator itu adalah Pricillya E. Rondo, Johanis Christianus Salibana, Nouke Paat, Djafar Alkatiri dan Philoteus Tuerah.
“Pendaftaran akan berlangsung hingga tanggal 11 Juli,” pungkas mantan Ketua KPU Minahasa itu.
Yunita