Berita TerbaruMitraPilihan Redaksi

Rapat Pleno Terbuka KPU Mitra Secara Resmi Tetapkan DPTb 2

×

Rapat Pleno Terbuka KPU Mitra Secara Resmi Tetapkan DPTb 2

Sebarkan artikel ini
Foto: Rapat pleno terbuka KPU Mitra dalam rangka menetapkan DPTb 2

MITRA, ManadoNews.co.id Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) menetapkan secara resmi Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) 2 dalam pleno terbuka pada, Selasa (19/3/2019).

Dikatakan Ketua KPU Mitra Wolter Dotulong, dalam penetapan DPTb yang masuk pada Pemilu 2019 dengan rincian yang masuk mengurus di daerah asal sebanyak 103 pemilih. “Dengan rincian pemilih laki-laki sebanyak 42 pemilih dan perempuan 61 pemilih, tersebar di 66 TPS, 55 Kelurahan/Desa dan 12 Kecamatan,” jelas Dotulong.

MANTOS MANTOS

Sedangkan untuk pemilih masuk yang mengurus di daerah tujuan, Lanjut Dotulong, sebanyak 165 pemilih. “Dengan rincian pemilih laki-laki 80 pemilih dan perempuan 85 pemilih tersebar di 77 TPS, 57 Desa/Kelurahan dan 12 Kecamatan,” ujarnya.

Baca Juga:  Penjelasan Kenly Poluan di Konferensi Pers bersamaan Penggunaan Perdana Ruangan Media Center

Sementara itu, Ketua Divisi Program dan Data Irfan Rabuka menambahkan, untuk penetapan DPTb keluar yang mengurus di daerah asal sebanyak 317 pemilih dengan rincian laki-laki 153 pemilih dan perempuan 164 pemilih.

“Ini tersebar di 158 TPS, 88 Desa/Kelurahan dan di 12 Kecamatan. Sedangakan untuk pemilih keluar yang mengurus di daerah tujuan sebayak 198 pemilih, dengan rincian laki-laki 85 pemilih dan perempuan 113 pemilih, tersebar di 132 TPS, 91 Desa/Kelurahan dan di 12 Kecamatan,” pungkas Rambuka.

Hadir pada pleno DPTb 2 KPU Mitra Ketua Bawaslu Jobie Longkutoy, Pimpinan Bawaslu Hj Dolly Van Gobel Kadis Capilduk David Lalandos, Perwira Penghubung Kodim 1302 Minahasa, Perwakilan Parpol dan PPK di 12 Kecamatan serta dihadiri komisioner KPU Mitra Otnie N Tamod, Otniel Wawo, Irfan Rabuka, Johnly Pangemanan dan Ketua Wolter Dotulong.

Baca Juga:  Tim Inspirasi Kristen Charity 43 Salurkan Bantuan ke Panti Asuhan Minsel dan Minahasa

(gerimokobimbing)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

MANADO,MANADONEWS.CO.ID– Hari Ulang Tahun (HUT) ke-63 Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad), para personel Kowad yang bertugas di satuan jajaran Kodam XIII/Merdeka, Kamis (12/12/2024) melaksanakan ziarah rombongan ke Taman Makam Pahlawan…