MANADO, MANADONEWS- Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIII/Merdeka Mayjen TNI Tiopan Aritonang menghadiri pembukaan rapat Pleno terbuka Rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara tingkat Provinsi Sulawesi Utara pada Pemilihan Umum tahun 2019 di Balroom Hotel Peninsula Manado kota Manado, Senin (6/5/2019).
Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Tiopan Aritonang melalui Kepala Penerangan Kodam XIII/Merdeka (Kapendam) Kolonel Kav M Jaelani mengatakan bahwa Kodam XIII/Merdeka menurunkan pasukan pengamanan dalam rangka perbantuan kepada Polri untuk menjaga rapat Pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan Suara mulai dari PPK hingga Provinsi tersebut.
“ Setidaknya Ada 1 SST Yonif Raider 712/Wiratama dan 1 SSK Kodim 1309/ Manado yang BKO ke Polresta Manado yang kita libatkan dalam pengamanan Pleno fekapitulasi pemilu Presiden dan Legislatif di tingkat Provinsi Sulut.” ujar Kapendam sambil menambahkan untuk SOP pengaman tersebut di serahkan kepada pihak Polda Sulut.
Adapun kegiatan ini dihadiri antara lain Mayjen TNI Tiopan Aritonang (Pangdam XIII/Mdk), Irjen Pol Drs. Remigius Sigid Tri Hardjanto, S.H, M.Si (Kapolda Sulut), Drs. Steven Octavianus Estefanus Kandouw (Wagub Sulut), Kolonel Laut(E) Ir Arnoldus Triono,( Asintel/mewakili Danlantamal VIII/Mdo), Letkol Marshal Al ( Kadis lanudsri). Kombes Pol Benny Bawensel (Kapolresta Manado), Dr. Ardiles Mewow (Ketua KPU Provinsi Sulut) , Herwin Malonda (Ketua Bawaslu Sulut) , Moldi Sege (Pengurus Matansin Bantik) , Jajaran anggota forkopinda Sulut , serta perwakilan dari masing masing kandidat partai.(pendam/Regina TS)