AgamaBerita TerbaruBerita UtamaKotamobaguPilihan Redaksi

Tatong Ajak Masyarakat Kotamobagu Tolak Rasisme, Ujaran kebencian dan Berita Hoax

×

Tatong Ajak Masyarakat Kotamobagu Tolak Rasisme, Ujaran kebencian dan Berita Hoax

Sebarkan artikel ini

MANADONEWS, KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu Ir.Hj Tatong Bara mengajak masyarakat Kotamobagu untuk menolak Rasisme Ujaran Kebencian dan Berita Hoax serta Isu Sarah yang dilakukan oleh oknum-oknum tidak bertanggung jawab, bertujuan hanya memecah belah persatuan kita semua sebagai sesama anak bangsa.

“Saya atas nama pribadi pemerintah daerah ini dan atas nama seluruh masyarakat kotamobagu ingin menyampaikan dengan tegas bahwa kami seluruh masyarakat kotamobagu sangat mencintai saudara-saudara kami di papua karena papua merupakan bagian dari negara kesatuan republik indonesia,”Ucap Wali Kota, saat mwmberikan sambutan pada peringatan tahun baru islam, Minggu (1/9/2019) kemarin.

MANTOS MANTOS

Lanjut Wali Kota, Masyarakat kotamobagu sangat memahami bersama bahwa keberadaan bangsa ini bukan hanya dilandasi oleh kesamaan ras etnis atau agama semata akan tetapi di landasih pada kesamaan tekad serta semangat untuk hidup sebagai satu bangsa di dalam satu negara yang sama dengan negara kesatuan republik indonesia.

Baca Juga:  Bupati Sangihe Michael Thungari Buka Lomba Inovasi Daerah 2025

“Bapak ibu mari kita tingkatkan persaudaraan kita, Kotamobagu terdiri dari berbagai dan later belakang agama budaya suku. Mari kita pelihara senantiasa semangat untuk tidak memperdebatkan perbedaan tetapi mari mencari persamaan dalam perbedaan sehingga kotamobagu aman dan damai,”ungkapnya.

Wali Kota juga mengajak, para seluruh umat islam yang ada di daerah ini agar marilah kita selalu menjadikan akhlak Rasulullah SAW sebagai pedoman bagi kita semua khususnya dalam rangka menyukseskan setiap program dan kegiatan pembangunan di daerah ini sehingga insya allah kotamonagu akan menjadi sebuah kota baldhatul, toyibatun, Warobun gofur,”pungkasnya.

(MLS)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *