TONDANO, MANADONEWS – Desa Pineleng Dua Kecamatan Pineleng menjadi salah satu yang menerima bantuan Motor Sampah.
Proses penyerahan dilakukan Kadis Lingkungan Hidup Kabupaten Minahasa Ir. Wenny Talumewo dan diterima langsung Hukum Tua Hengky Tangapo, bertempat di kantor Dinas LH Kabupaten, Sabtu (4/1).
Adapun satu unit motor sampah itu nantinya akan difungsikan sebagai sarana pengangkut sampah di wilayah Pineleng Dua.
“Untuk pengoperasiannya segera dibahas dengan perangkat desa,” ujar Tangapo, Minggu (5/1) tadi.
Dengan adanya bantuan dari Kementerian Lingkungan Hidup ini, menururtnya akan lebih membantu Pemerintah Desa dalam mengatasi persoalan sampah di Desa.
“Terima kasih banyak kepada Kementerian Lingkungan Hidup RI, bapak Bupati serta Kadis Lingkungan Hidup. Bantuan ini akan kami gunakan secara maksimal,” tutur Hukum Tua yang dkenal sangat supel ini.
Fian