Example floating
Example floating
Manado

Pemkot Manado Berterima Kasih kepada Pemkot Gorontalo

×

Pemkot Manado Berterima Kasih kepada Pemkot Gorontalo

Sebarkan artikel ini

Manado – Bencana bisa datang kapan saja yang tak satupun manusia mengetahui.

Bencana banjir dan tanah longsor di Kota Manado pada Januari ini telah menggugah hati banyak pihak untuk membantu sekaligus meringankan beban.

MANTOS MANTOS

Itu pula yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Gorontalo yang dipimpin Walikota Marten Taha memberikan bantuan kepada masyarakat Kota Manado yang terdampak bencana diterima langsung Walikota Dr. Ir. GS. Vicky Lumentut, SH, MSi, DEA, di Kantor Walikota, Kamis (21/1/2021).

Vicky Lumentut mewakili jajaran pemerintahan dan masyarakat Kota Manado mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Gorontalo.

“Terima kasih kepada masyarakat dan pemerintah kota Gorontalo yang dipimpin bapak Marten Taha sudah meringankan beban kami,” jelas Vicky Lumentut.

Lumentut mengatakan akan menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak bencana banjir dan tanah longsor.

“Saya akan kerahkan jajaran saya menyalurkan bantuan sesuai mekanisme yang sudah diatur,” tukas Lumentut yang didampingi pejabat BPBD dan sejumlah pejabat struktural Pemkot Manado.

Sementara Walikota Gorontalo Marten Taha mengatakan, bantuan tersebut adalah wujud kepedulian antar sesama dan rasa kemanusiaan, demi meringankan beban korban bencana banjir bandang yang melanda sejumlah wilayah di Kota manado.

“Bantuan ini diserahkan sebagai wujud kepedulian kami terhadap saudara-saudara yang ada di Kota manado. Ketika kami mendengar bahwa di Manado tertimpa musibah banjir dan tanah longsor, bahkan dilaporkan sampai menelan 6 korban jiwa, maka kami dari pemerintah kota, Baznas Gorontalo, dan Bank Sulutgo, menyerahkan bantuan secara langsung,” terang Marten Taha.

(Advertorial/LipsusPemkotManado)

Example 120x600