Berita TerbaruManadoPolitik

Perlu Sinkronisasi, Billy Lombok Berharap Produk Hukum yang Dihasilkan Memberikan Faedah

×

Perlu Sinkronisasi, Billy Lombok Berharap Produk Hukum yang Dihasilkan Memberikan Faedah

Sebarkan artikel ini

Manado – Wakil Ketua DPRD Sulut, Billy Lombok, mengatakan diperlukan sinkronisasi pemerintah provinsi serta pemerintah kabupaten dan kota dalam setiap pembuatan produk hukum berupa peraturan daerah (Perda).

Hal tersebut dikatakan Billy Lombok di sela rapat Fraksi Demokrat di Kantor DPRD Sulut, Selasa (19/4/2022).

MANTOS MANTOS

“Apa yang menjadi kinerja di kabupaten dan kota juga bisa terlaksana di DPRD kabupaten/kota. Jadi, produk hukum masing-masing tingkatan itu punya limitasi yang berbeda,” tukas Billy Lombok.

Sekretaris DPD Partai Demokrat Sulut ini, menambahkan jika produk hukum yang berbeda bisa bertemu secara singkron, ada komunikasi dengan pemerintah provinsi maka kebutuhan-kebutuhan regulasi yang dibutuhkan masyarakat akan terjawab.

“Salah-satu dorongan dan harapan kita punya bagian-bagian usulan DPRD dan bagian usulan pemerintah termaksimalkan fungsinya ketika kita ada komunikasi, seperti tadi dalam pembahasan bersama Bapemperda Sulut dan daerah. Kita perlu ada Perda Tata Ruang. Sulut kan sudah ada Perda Sonasi supaya tersingkron maka hal tersebut tinggal kita komunikasi dan sosialisasikan,” kata Billy Lombok.

Baca Juga:  Kodam XIII/Merdeka Gelar Rapim Bahas Hal Strategis

Legislator peraih penghargaan Forward’s Award ini, mengharapkan agar produk-produk hukum yang dihasilkan melalui lembaga DPRD memberikan faedah kepada masyarakat.

“Hal itu semata-mata bukan kepentingan pribadi, golongan atau partai, namun semua itu untuk kepentingan masyarakat,” pungkas Billy Lombok.

(***/JerryPalohoon)

 

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Example 120x600
Berita Terbaru

MANADO,MANADONEWS.CO.ID- Dalam rangka meningkatkan ketangkasan dan keterampilan prajurit, Kompi Kaveleri (Kikav) 10/Manguni Setia Cakti mengikuti lomba ketangkasan merayap, Selasa (29/4/2025). Kegiatan yang dipusatkan di lapangan Makodam XIII/Merdeka ini dipimpin langsung…