Example floating
Example floating
Uncategorized

Brigjen Sri Widodo Pimpin Upacara Penyambutan Satgas Organik Yonif Raider 712/Wiratama

×

Brigjen Sri Widodo Pimpin Upacara Penyambutan Satgas Organik Yonif Raider 712/Wiratama

Sebarkan artikel ini

Manado – Sebanyak 450 prajurit Organik Yonif Raider 712/Wiratama Kodam XIII/Merdeka akan melaksanakan tugas operasi sebagai Satuan Tugas (Satgas) Organik Pengamanan Daerah Rawan (Pamrahwan) di wilayah Komando Pelaksana Operasi (Kolakops) Komando Resor Militer (Korem) 173/Praja Vira Braja yang akan menggantikan Satgas Organik Yonif Raider 301/Prabu Kian Santang Kodam III/Siliwang.

Kedatangan Satgas Organik Yonif Raider 712/Wiratama disambut langsung Komandan Korem (Danrem) 173/Praja Vira Braja Brigjen TNI Sri Widodo, S.I.P., M.Si., M.Sc. selaku Komandan Komando Pelaksana Operasi (Dankolakops) yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dengan Komandan Upacara (Danup) Dansatgas Organik Yonif Raider 712/Wiratama Letkol Inf Madiyan Surya, S.Hub.Int., M.Han sedangkan Pasilog Korem 173/Praja Vira Braja Kapten Inf Syaparudding bertindak sebagai Perwira Upacara (Paup), pada upacara penyambutan Satgas Organik Yonif Raider 712/Wiratama, Rabu (14/12/2022) di Lapangan upacara Makodim 1710 Mimika, jalan Agimuga Mile 32, Distrik Kuala Kencana, Kabupaten Mimika.

MANTOS MANTOS

Komandan Komando Garnisun Fungsional (Dankogarfung) wilayah Papua yang juga sebagai Panglima Kodam (Pangdam) XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh dalam sambutannya yang dibacakan oleh Danrem 173/Praja Vira Braja Brigjen TNI Sri Widodo, S.I.P., M.Si., M.Sc. mengucapkan selamat datang kepada Satgas Satuan Organik Yonif Raider 712/Wiratama di Bumi Cenderawasih.

Baca Juga:  Katopdam bersama Anggota dan Persit Anjangsana Sesepuh Topografi Kodam Merdeka

Dikatakan mantan Paban VII/Latma Sops TNI tersebut, sebagaimana diketahui bahwa Papua merupakan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang memiliki nilai strategis bagi kedaulatan negara. Oleh karena itu didalam pelaksanaan tugas Pengamanan Daerah Rawan (Pamrahwan) sesuai dengan tugas pokok dan aplikasikan setiap materi materi dalam latihan pratugas. Selain itu moril prajurit harus tetap terpelihara dan kembangkan loyalitas, solidaritas serta jiwa korsa selama penugasan agar tercipta kekompakan dan kebersamaan dengan seluruh Aparat Keamanan TNI-Polri di daerah tugas serta tidak terjadi gesekan di lapangan.

” Hindari kesalahan prosedur dan pelanggaran yang dapat merusak citra TNI Angkatan Darat dan segera beradaptasi dengan daerah penugasan agar dapat melaksanakan tugas secara profesional dan proporsional serta terhindar dari hal hal yang tidak diinginkan ,” ungkap Danrem.

Pada kesempatan itu Danrem menyampaikan beberapa atensi Pangdam XVII/Cenderawasih untuk menunjang keberhasilan penugasan yaitu mengawali setiap kegiatan dengan berdoa, selalu waspada dan perhatikan faktor keamanan personil dan materiil, selalu monitor perkembangan situasi (Bangsit), jangan mudah terprovokasi yang dapat timbulkan pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM).

” Laksanakan koordinasi dengan pihak berwenang atau kepolisian dan aparat pemerintahan dan jaga kesehatan perorangan serta pedomani Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI dalam pelaksanaan tugas ,” tutupnya.

Baca Juga:  Aksi Anggota TNI Selamatkan Bayi Terjebak Banjir di Manado

Kegiatan upacara penyambutan diakhiri dengan pengarahan oleh Danrem 173/Praja Vira Braja Brigjen TNI Sri Widodo, S.I.P., M.Si., M.Sc. selaku Dankolakops kepada seluruh prajurit Satgas Organik Yonif Raider 712/Wiratama agar dapat melaksanakan tugas pokok secara optimal

Kegiatan ini dihadiri oleh Dansatgas Pam Obvitnas PT. Freeport Kolonel Inf George W. Lewaherila, Wadansatgas Elang III Kolonel Pas R. Harys Soeryo Mahhendro, M.M, Kasiops Kasrem 173/Praja Vira Braja, Dandim 1710/Mimika Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi, Kapolres Mimika AKBP I Gede Putra, Danyonif 754/20/3 Kostrad Letkol Inf Sriyono, Danyonif 405/Surya Kusuma Letkol Inf Teguh Eko Effendi, Kasdim 1710/Mimika Mayor Inf Abdul Munir, Dandenkav 3/SC Timika Mayor Kav Adzan M Nasution, Pom Lanud YKU Timika Mayor Cpm Galih, Kabenglap Timika Mayor Cpl Ikhwal, Dansatgas Penerbad Mayor Pnb Andung, Danki 757/Ghupta Vira Lettu Inf Suwarno, Satrad 243/Timika Lettu Lek Aditya Kurniawan, Pasiops Brimob Timika Iptu Manaf, Dansubunit Intel Lanal Timika Letda Laut (P) Supratman.

(Reginannlhy)

 

Example 120x600