Example floating
Example floating
Uncategorized

Dandim Bolmong Topan Angker Coffee Morning bersama Insan Pers

×

Dandim Bolmong Topan Angker Coffee Morning bersama Insan Pers

Sebarkan artikel ini

Manado – Dalam rangka mempererat komunikasi antar satuan TNI khususnya Kodim 1303/Bolmong dengan Insan Pers. Komandan Kodim (Dandim) 1303/Bolmong Letkol Inf Topan Angker menggelar acara silaturahmi berupa Coffee Morning bersama wartawan se-Bolmong Raya, Sabtu (17/12/2022) di aula Totabuan Markas Kodim 1303/Bolmong, Kotamobagu.

Kegiatan yang dikemas secara sederhana tapi penuh kekeluargaan tersebut, bertajuk ” Bersama Media Sinergi Membangun Negeri “, dengan dihadiri oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1303/Bolmong Mayor Arh Ahcmad Janis, Pasi intel Kodim 1303/Bolmong Kapten Inf Sardi Mamonto, Pimpinan media Inaton Rekor Ridwan Kalauw.

MANTOS MANTOS

Dalam sambutannya, Dandim 1303/Bolmong Letkol Inf Topan Angker mengatakan insan pers merupakan mitra yang paling strategis demi terwujudnya kondusivitas keamanan dan ketertiban masyarakat melalui pemberitaan.

” Kegiatan ini merupakan wujud sinergitas kerjasama antara Kodim 1303/Bolmong bersama insan Pers yang selama ini sudah berjalan dengan sangat baik melalui publikasi dan penyebaran informasi tentang kegiatan kinerja Kodim 1303/Bolmong ,” ujar Dandim.

Pamen mantan Danyonif Raider 712/Wiratama tersebut mengajak para insan Pers untuk bersama sama menciptakan ketahanan informasi sebagai komponen baru di wilayah Bolaang Mongondow Raya dan bisa membuat suatu narasi yang konstruktif dan membangun negeri.

” Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kekompakan anggota prajurit bersama insan Pers yang bertugas di wilayah Bolaang Mongondow Raya ,” ujar suami tercinta dari Ny Ruth Topan Angker.

Sementara itu, Pimpinan media Inaton Rekor Ridwan Kalauw menyampaikan memberikan apresiasi kepada Komandan Kodim (Dandim) 1303/Bolmong yang telah melaksanakan kegiatan silaturahmi dan Coffee Morning bersama para insan Pers yang ada di Bolmong Raya.

” Setiap ada pergantian Dandim kita seringkali melaksanakan pertemuan seperti ini jadi kita selalu ada komunikasi baik untuk kegiatan kita ,” katanya.

Ditambahkannya, kedepannya setiap kegiatan Kodim akan kami backup dan saya yakin jika di fasilitasi kami pasti akan membantu karena ada beberapa lokasi kegiatan terisolir sehingga kami membutuhkan beberapa fasilitas.

(Reginannlhy)

 

Example 120x600