PAPUA,MANADONEWS.CO.ID- Dalam rangka memperkuat nilai-nilai keagamaan dan spritual di wilayah perbatasan Papua, Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Kewilayahan Yonif 715/Motuliato membagikan Alkitab kepada warga khususnya anak-anak di Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Papua, Kamis (19/9/2024).
Dansatgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato Letkol Inf Dwi Hertanto mengatakan, selain tugas pokok dalam menjaga perbatasan, sudah sepatutnya Satgas juga selalu berusaha hadir bersama dengan masyarakat dan mendukung setiap kegiatan baik keagamaan, karya bhakti maupun bhakti sosial.
“Inilah bentuk nyata kepedulian Satgas kepada sesama umat beragama. Alkitab yang kami bagikan dengan harapan dapat mendorong semangat warga agar lebih giat beribadah khususnya anak-anak, sehingga imannya semakin bertumbuh dan lebih mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Kuasa,” ungkapnya.
Sambil menambahkan pembagian Alkitab ini bisa membangun tali persaudaraan antara prajurit Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato dengan masyarakat perbatasan, dan juga dapat menumbuhkan dan mendorong semangat anak-anak agar lebih giat beribadah.
Salah satu anak bernama Tari (11) juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada personel Pos Pruleme Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato yang sudah membagikan Alkitab kepadanya.
“Puji Tuhan, Alkitab ini akan saya gunakan untuk beribadah setiap hari. Sekali lagi terima kasih om Tentara su kase tong Alkitab, semoga Tuhan dapat membalasnya,” ungkap Tari dengan penuh rasa syukur. (Regwilnnlhy)