Tahuna, MANADONEWS.CO.ID – Dalam rangka menjalankan program TNI Angkatan darat yatu TNI Manunggal Air, Satgas Pamputer Denzipur 15/SLM dengan penuh semangat menggalakkan program tersebut di wilayah Kawaluso Kecamatan Kendahe Kabupaten Kepulauan Sangihe Selasa (08/10/2024).
Kegiatan yang di laksanakan kali ini mengadakan komunikasi sosial dengan Tokoh Masyarakat yang berada di Kampung Kawaluso Kecamatan Kendahe untuk membahas rencana penempatan titik air yang akan di buat oleh Satgas Pamputer Denzipur15/SLM.
Kegiatan ini di hadiri oleh Pjs Kapitalaung Kampung Kawaluso Audy R Waluko, Ketua MTK kampung Kawaluso Cristine Sasamu, pendamping kampung Kawaluso Jupritno Mocodompis, Kapospol Kawaluso Aiptu Suparno Amaling, Syahbandar pelabuhan Kawaluso Mustapa Papempang, pemuka agama, tokoh masyarakat dan masyarakat Kampung Kawaluso.
Air yang di alirkan dari sumber air menuju titik penampungan yang kemudian bisa di nikmati masyarakat yang sampai dengan saat ini masih kesulitan untuk mendapatkan air bersih, air tersebut rencananya akan di gunakan untuk keperluan sehari-hari masyarakat di Kampung Kawaluso
“Program TNI Manunggal Air adalah Program Unggulan TNI AD untuk membantu masyarakat Indonesia untuk merasakan air bersih yang selama ini masih sulit di dapatkan di daerah pedalaman, untuk itu Satgas Pamputer Denzipur15/SLM hadir di sini untuk memberikan manfaat positif kepada seluruh masyarakat Kampung Kawaluso Kecamatan Kendahe,” ucap Danpos Satgas Pamputer Denzipur15/SLM Letda CZI Said Maulana.
(***/RikoTakaonselang)