Berita TerbaruBerita UtamaKesehatanManadoSulawesi Utara

Ketangkasan Permildas Prajurit Yonif 712/Wiratama Diuji Tim Dari Kodiklat TNI AD

×

Ketangkasan Permildas Prajurit Yonif 712/Wiratama Diuji Tim Dari Kodiklat TNI AD

Sebarkan artikel ini

MANADO,MANADONEWS.CO.ID- Pastikan program latihan Peraturan Militer Dasar (Permildas) untuk prajurit TNI Angkatan Darat tepat sasaran, tim Komando Pendidikan dan Latihan (Kodiklat) TNI AD dipimpin langsung Pabanpermildas Sdirdok Kolonel Inf Marshal Denny melaksanakan pengawasan pelaksanaan kegiatan (Waslakgiat) Peraturan Militer Dasar (Permildas) di Batalyon Infanteri 712/Wiratama, Bailang, Kota Manado, Selasa (5/11/2024).

Kedatangan tim Waslakgiat Permildas Kodiklat TNI AD tersebut disambut langsung Danyonif 712/Wiratama Letkol Inf Mukhammad Yusron yang didampingi para Perwira Staf Yonif 712/Wiratama.

MANTOS MANTOS

Ketua tim Permildas Kolonel Inf Marshal Denny menyampaikan bahwa kunjungannya ke satuan Yonif 712/Wiratama ini dalam rangka untuk melihat dan menilai kemampuan Permildas yang dimiliki prajurit Yonif 712/Wiratama.

“Kunjungan tim Waslakgiat ini untuk memastikan sejauh mana pelaksanaan kegiatan Permildas di satuan Yonif 712/Wiratama,” katanya.

Mantan Waasintel Kasdam XIII/Merdeka itu juga menjelaskan bahwa kedatangan tim Waslakgiat ini untuk dapat menyamakan persepsi sehingga pelaksanaan Permildas seluruh TNI dapat seragam sesuai Perpang TNI.

Baca Juga:  Bupati Thungari Tegaskan Komitmen Akuntabilitas APBD 2024, Dorong Inovasi OPD di Rapat Paripurna DPRD Sangihe

“Jadi selain untuk mengetahui secara langsung sejauh mana pelaksanaan Permildas di satuan ini hal ini juga untuk menyamakan persepsi sehingga seluruh satuan tidak ada perbedaan mulai dari satuan bawah hingga satuan atas sesuai Perpang TNI,” katanya.

Dia menambahkan, Permildas merupakan suatu peraturan yang mengatur dasar kemiliteran yang wajib dilaksanakan bagi seluruh prajurit TNI dalam rangka mewujudkan prajurit TNI yang PRIMA (Profesional, Responsif, Integratif, Modern dan Adaptif) yang disiplin dan siap melaksanakan tugas.

“Sebagai satuan pemukul Kodam XIII/Merdeka yang berkedudukan langsung dibawah kendali Pangdam XIII/Merdeka, prajurit Yonif 712/Wiratama dituntut harus memiliki penampilan, sikap, dan gerakan yang baik di bandingkan dengan satuan yang lain di jajaran kodam XIII/Merdeka, untuk itu ilmu Permildas yang diberikan kepada prajurit Yonif 712/Wiratama agar dimengerti dan dipahami serta diaplikasikan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari,” pungkas mantan Dandim 0415/Jambi itu.

Baca Juga:  Cindy Wurangian Berharap BPJN Segera Perbaiki Jalan Nasional di Bitung dan Minut

Sementara itu, Danyonif 712/Wiratama Letkol Inf Mukhammad Yusron menyambut baik adanya kunjungan tim Waslakgiat dari Kodiklatad dan berharap dengan adanya kunjungan ini diharapkan dapat memberikan pandangan yang lebih jelas tentang pelaksanaan Permildas, sehingga dapat membantu kita dalam peningkatan kemampuan dan pengetahuan di bidang Permildas.

“Melalui kegiatan yang dilaksanakan ini prajurit Yonif 712/Wiratama akan dapat menampilkan sikap dan penampilan yang terbaik di dalam pengaplikasian peraturan militer dasar di dalam kehidupan militer,” kata Danyon.

Kegiatan ini dihadiri Pabandya-1/P5 Spaban Permildas Sdirdok Kodiklatad Letkol Inf Asep Kosyaman, Pabandya-3/Juk Spabandokjuk Sdirdok Letkol Inf Nasrun Nasution, Kaur Minpers Sipers Denma Kapten Cba Ian Fitriana. (Regwilnnlhy)

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Banner Memanjang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

Manadonews.co.id – Update agenda kegiatan DPRD Sulut, Selasa, 7 Oktober 2025. Pukul 10.30 WITA, diawali rapat pimpinan dan anggota Bapemperda bersama Kepala Biro Hukum Setdaprov Sulut, membahas usulan Perubahan Propemperda…

Berita Terbaru

MANADO,MANADONEWS.CO.ID- Syukuran peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) tahun 2025 di wilayah Sulawesi Utara diselenggarakan terpusat di Markas Kodam XIII/Merdeka, Kota Manado, Minggu (5/10/2025). Kegiatan yang…