Berita UtamaBudayaDaerahNusa UtaraPemerintahanSangiheSulawesi Utara

Albert Huppy Wounde: Terima Kasih Badan Adat dan Masyarakat Sangihe

×

Albert Huppy Wounde: Terima Kasih Badan Adat dan Masyarakat Sangihe

Sebarkan artikel ini

Tahuna, MANADONEWS.CO.ID – Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe, Albert Huppy Wounde, SH, MH, mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat atas dukungan selama masa tugasnya di Tanah Tampungang Lawo.

“Saya dan istri merasa terhormat serta bahagia bisa menjadi bagian dari perjalanan Kabupaten Sangihe, meskipun hanya dalam waktu sembilan bulan, 266 hari, atau 38 minggu. Terima kasih kepada Badan Adat yang sejak awal kedatangan kami hingga hari ini telah melaksanakan acara adat yang penuh makna,” ujarnya di Papanuhung Tampungang Lawo, Rabu (19/02/2025).

MANTOS MANTOS

Albert menegaskan bahwa dalam pengabdian, kebersamaan adalah hal yang paling berharga.

“Kebersamaan ini terjalin erat dengan Forkopimda, jajaran pemerintah kabupaten, DPRD, instansi vertikal, BUMN, Badan Adat, organisasi keagamaan, kemasyarakatan, serta seluruh elemen masyarakat,” ungkapnya.

Ia juga mengaku telah merasakan ikatan emosional yang mendalam dengan Tanah Tampungang Lawo, sebuah daerah yang menurutnya sangat indah dan memiliki nilai budaya tinggi.

Baca Juga:  Kenakan Topi Siga, Danrem Tadulako Hadiri Sertijab Gubernur Sulteng

“Segala pencapaian yang kita raih adalah hasil dari kerja keras, komitmen, dan doa yang tiada henti dari seluruh elemen masyarakat,” tambahnya.

Selama sembilan bulan memimpin Sangihe, Albert berusaha memberikan yang terbaik, baik dalam aspek pemerintahan, pembangunan, maupun menjaga hubungan sosial dengan masyarakat.

“Setiap hari kami bekerja dengan hati, berusaha mendengarkan, memahami, dan memberikan yang terbaik bagi daerah ini,” ujar suami Josephine Tacoh itu.

badan adat

Ia menyadari masih banyak hal yang perlu di tata, terutama dalam meningkatkan sinergitas demi kesejahteraan masyarakat.

“Saya mencoba memperbaiki birokrasi. Ada banyak hal yang harus di benahi sesuai pengalaman saya di PPATK. Jika saya tampak keras, itu karena saya memahami betul permasalahannya,” tegasnya, sambil menitipkan pesan terkait regenerasi dalam penempatan pejabat yang akan memasuki masa purnabakti.

Baca Juga:  Bulan Puasa, Yonif 712/Wiratama Gelar Tauziah Ramadhan

Meski masa tugasnya telah berakhir, Albert menegaskan bahwa ikatan emosional dengan Sangihe akan tetap hidup.

“Kenangan, kerja keras, dan harapan yang mulai nampak akan terus mewarnai langkah ke depan. Kami akan selalu mengingat Sangihe dengan penuh cinta dan percaya bahwa kabupaten ini akan terus berkembang, maju, dan sejahtera,” ucapnya penuh optimisme.

Usai ibadah dan ucapan terima kasih dari Sekretaris Daerah Melancthon Harry Wolff, acara di lanjutkan dengan Upacara Adat Melintu Tembonang.

Pj Bupati bersama Ketua TP PKK Kabupaten kemudian berjalan menuju Pelabuhan Tahuna, di iringi jajaran pemerintah daerah, Badan Adat, serta masyarakat.

Suasana haru terasa semakin kuat dengan lantunan lagu dari grup musik bambu Enempahembang serta iringan grup Masamper.

(Riko Takaonselang)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

MANADO,MANADONEWS.CO.ID- Dalam rangka meningkatkan ketangkasan dan keterampilan prajurit, Kompi Kaveleri (Kikav) 10/Manguni Setia Cakti mengikuti lomba ketangkasan merayap, Selasa (29/4/2025). Kegiatan yang dipusatkan di lapangan Makodam XIII/Merdeka ini dipimpin langsung…

Pemerintahan

Manadonews.co.id – DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) memulai pembahasan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2029. Pembahasan di awali rapat paripurna dilaksanakan, Senin (28/4/2025), dipimpin Ketua DPRD Fransiscus Silangen, dihadiri…