TAHUNA, MANADONEWS.CO.ID — Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe, Ferdy Sondakh, SE, memimpin langsung Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-601 Kabupaten Kepulauan Sangihe, yang digelar di Ruang Paripurna DPRD Kepulauan Sangihe, Sabtu (31/01/2026).
Rapat paripurna dibuka secara resmi oleh Ketua DPRD didampingi Wakil Ketua I DPRD Risal Paulus Makagansa dan Wakil Ketua II DPRD Marvein Hontong, serta dihadiri jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe Melancton Harry Wolf, para anggota DPRD, pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD), mantan Bupati Kepulauan Sangihe, serta sejumlah tamu undangan.
Gubernur Sulawesi Utara Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus diwakili oleh Asisten II Sekretariat Provinsi Sulawesi Utara, Chrestiano Talumepa. Hadir pula Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Utara Joko Supratiktodan Komisaris Utama Bank SulutGo Ramoy Markus Luntungan.
Dalam sambutannya, Bupati Kepulauan Sangihe Michael Thungari menyampaikan bahwa peringatan HUT ke-601 menjadi momentum refleksi atas perjalanan panjang sejarah Kabupaten Kepulauan Sangihe sebagai daerah kepulauan sekaligus wilayah perbatasan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“HUT ke-601 merupakan penguatan jati diri daerah dan komitmen bersama untuk terus membangun Sangihe yang maju dan berdaya saing. Tema peringatan tahun ini dimaknai sebagai proses pembangunan yang dijalani dengan penuh rasa syukur dan keyakinan akan penyertaan Tuhan Yang Maha Esa,” jelas Thungari.
Lebih lanjut, Bupati menyampaikan bahwa dalam satu tahun masa kepemimpinannya bersama Wakil Bupati, arah pembangunan daerah dijalankan berdasarkan visi dan misi yang diterjemahkan secara bertahap melalui kebijakan serta program prioritas.
“Fokus pembangunan diarahkan pada peningkatan infrastruktur dasar, kualitas pelayanan publik, serta penguatan kapasitas aparatur pemerintahan,” sebut Bupati.
Selain itu, ia juga menyampaikan apresiasi kepada DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe yang selama ini menjalankan fungsi legislasi, penganggaran dan pengawasan secara konstruktif, serta menjadi mitra strategis pemerintah daerah dalam menyerap dan memperjuangkan aspirasi masyarakat.
Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe Ferdy Sondakh, SE, menegaskan bahwa peringatan HUT ke-601 bukan sekadar seremoni, melainkan momentum untuk memperkuat komitmen bersama dalam mengawal pembangunan daerah dan menjaga persatuan masyarakat Sangihe.
“Enam ratus satu tahun adalah perjalanan panjang yang harus kita maknai sebagai panggilan untuk terus melayani rakyat dengan penuh tanggung jawab. DPRD berkomitmen menjadi mitra kritis dan konstruktif pemerintah daerah, memastikan setiap kebijakan pembangunan benar-benar berpihak pada kesejahteraan masyarakat,” ujar Ketua DPRD Ferdy Sondakh.
Ia menambahkan, DPRD akan terus menjalankan fungsi legislasi, anggaran dan pengawasan secara optimal demi mewujudkan pembangunan daerah yang berkelanjutan dan berkeadilan, khususnya dalam menjawab tantangan Sangihe sebagai wilayah kepulauan dan perbatasan.
Dalam sambutan Gubernur Sulawesi Utara yang dibacakan oleh Asisten II Chrestiano Talumepa, disampaikan apresiasi atas komitmen Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe dalam menjaga stabilitas daerah, meningkatkan kualitas pelayanan publik, serta memperkuat peran strategis Sangihe sebagai wilayah perbatasan.
Peringatan HUT ke-601 Kabupaten Kepulauan Sangihe diharapkan menjadi momentum memperkokoh persatuan, meningkatkan semangat pelayanan publik, serta mendorong pembangunan daerah yang berkelanjutan demi kesejahteraan masyarakat. (Advetorial)












