Berita TerbaruBerita UtamaManadoSangiheSulawesi Utara

Sampaikan Duka Cita, Ferdy Sondakh Melayat ke Rumah Duka Almarhum Winsulangi Salindeho

×

Sampaikan Duka Cita, Ferdy Sondakh Melayat ke Rumah Duka Almarhum Winsulangi Salindeho

Sebarkan artikel ini

Manado, MANADONEWS –
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe Ferdy Sondakh melayat ke rumah duka Almarhum Winsulangi Salindeho, Rabu (18/08) di Wonasa Kapleng Manado.

Pada kesempatan itu, Sondakh  mengucapkan turut berdukacita mendalam atas kepergian sosok Bupati Sangihe periode 2006-2011 itu.

MANTOS MANTOS

“Peristiwa kematian wajib dialami setiap manusia. Tak memandang status, siapa pun pasti akan merasakan pahitnya duka cita. Sebagai orang beriman, kita meyakini apa yang Tuhan buat baik adanya,” ucapnya.

Ia mengimani Tuhan menjadi sumber kekuatan dan penghiburan sejati bagi keluarga yang ditinggalkan.

 

“Kehadiran kita semua akan semakin mempertebal iman percaya kita kepada Tuhan. Dan selanjutnya, kepergian orang yang kita sayangi adalah pahit, tapi akan lebih pahit lagi kalau kita tidak mengikhlaskan kepergian orang yang kita sayangi,” ujar dia.

Baca Juga:  Kapaldam XIII/Merdeka: Pangkat Baru Tingkatkan Pengabdian Kepada Bangsa dan Negara
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe Ferdy Sondakh bersama Wakil Gubernur Steven Kandouw dan Sekretaris TP-PKK Prov Sulut Kartika Devi Kandouw-Tanos melayat ke rumah duka Alm Winsulangi Salindeho
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe Ferdy Sondakh bersama Wakil Gubernur Steven Kandouw dan Sekretaris TP-PKK Prov Sulut Kartika Devi Kandouw-Tanos melayat ke rumah duka Alm Winsulangi Salindeho

 

Sondakh yang juga Sekretaris PDI Perjuangan Sangihe menyebut sosok Almarhum Winsulangi merupakan politisi dan mantan birokrat senior yang memiliki amal bakti terbaik.

“Tokoh pendiri Kabupaten Kepulauan Sitaro dan perintis pendirian Politeknik Negeri Nusa Utara (Polnustar),” ujarnya.

“Kiranya amal bakti diterima Yang Kuasa, dan keluarga yang ditinggalkan mendapat perlindungan dari yang Maha Kuasa,” pungkasnya.

Diketahui, almarhum Winsulangi Salindeho dipercayakan oleh Fraksi Golkar duduk di Komisi I DPRD Sulut membidangi Hukum dan Pemerintahan dan sebagai Ketua Bapemperda DPRD Sulut. Semasa hidupnya juga, alamrhum pernah menjabat Sekertaris Daerah Kota Manado sebelum menjadi Bupati Sangihe.

Baca Juga:  Danrem Santiago Pimpin Apel Latihan Penanggulangan Bencana Alam di Tondano

(Youngky)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Banner Memanjang