Example floating
Example floating
Berita TerbaruBerita UtamaManado

Sumber Banyak, Andrei Angouw Ungkap Masalah Air Bersih di Kota Manado

×

Sumber Banyak, Andrei Angouw Ungkap Masalah Air Bersih di Kota Manado

Sebarkan artikel ini

Manado – Air adalah sumber kehidupan, air merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi masyarakat.

Hal tersebut dikatakan Walikota Andrei Angouw pada Diskusi Panel tentang Tantangan dan Solusi Air Bersih Kota Manado yang dilaksanakan Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) di Ruang Toar Lumimuut Kantor Walikota, Senin (6/12/2021) pagi.

MANTOS MANTOS

“Ketersediaan (sumber) air di Kota Manado cukup banyak termasuk air bawah tanah. Masalahnya adalah sambungan air bersih ke masyarakat baru mencapai 30 persen. Masalah sambungan air bersih ke rumah-rumah ini harus dicarikan solusi,” jelas Andrei Angouw.

Langkah awal yang perlu dilakukan, menurut Angouw, membenahi masalah kelembagaan yakni Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM).

“APBD akan membantu agar air bisa sampai ke masyarakat. Masalah di lapangan akan dibenahi termasuk sambungan-sambungan liar akan ditertibkan. Berharap diskusi panel ini dapat memberikan masukan kepada pemerintah untuk dipergunakan demi kepentingan masyarakat,” pungkas Andrei Angouw.

Baca Juga:  Langganan Banjir, Warga Mahawu yang sudah Terdaftar Dimintakan segera Menempati Perumahan Relokasi Pandu

Acara diawali dengan laporan dan kajian YLKI tentang Tantangan dan Solusi Air Bersih yang disampaikan oleh Ketua YLKI Sulut, Aldy Lumingkewas.

(JerryPalohoon)

 

 

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *