Berita TerbaruBerita UtamaKesehatanSulawesi Utara

Kasus DBD dan Covid-19 Menurun, tapi Masyarakat harus Mewaspadai Varian Omicron

×

Kasus DBD dan Covid-19 Menurun, tapi Masyarakat harus Mewaspadai Varian Omicron

Sebarkan artikel ini

Manado – Berdasarkan data kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Prof. dr. R.D Kandou Manado, akhir 2021 hingga hari ini mengalami penurunan yang signifikan.

Hal tersebut disampaikan Direktur Utama (Dirut) RSUP Kandou, Dr. dr. Jimmy Panelewen, SpB-KBD, Selasa (11/1/2022), di ruang kerjanya.

MANTOS MANTOS

“Pasien DBD di RSUP Kandou berjumlah 9 orang, di Kota Manado yang meninggal 1 orang,” kata Panelewen.

Meski demikian, Panelewen mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap penyakit menular dan berbahaya ini.

“Kondisi pandemi saat ini kita harus tetap mewaspadai DBD,” tutur Panelewen.

Dirut Panelewen juga menjelaskan perkembangan kasus Covid-19 di RSUP Kandou yang saat ini melandai.

Baca Juga:  Sidang Margaretha Makalew, Pengacara Santrawan Paparang: Bongkar Dugaan Cacat Hukum 'Pasal Siluman' 263

“Data kami dari bulan Desember 2021 pasien positif Covid-19 menurun. Per hari ini 2 pasien yang dirawat,” tukas Panelewen.

Meski demikian, Panelewen mengingatkan masyarakat tetap memaspadai Covid-19 terutama gelombang ketiga.

“Melihat lonjakan kasus di Jakarta, kita siap apabila kasus Covid-19 varian Omicron masuk Manado. Kasus Omicron masih di dominasi pelaku perjalanan dari luar negeri yakni sebanyak 93 persen sementara, sementara transmisi lokal hanya 7 persen,” pungkas Jimmy Panelewen.

(Benyamin)

 

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

MANADO,MANADONEWS.CO.ID- Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Suhardi menghadiri Festival Bunaken dalam rangka menjaga kelestarian alam serta melestarikan kekayaan budaya Sulawesi Utara, bertempat di Kawasan Wisata Bunaken, Kota Manado, Sulawesi Utara, Rabu…