SITARO, MANADONEWS.CO.ID – Kepedulian TNI terhadap pemulihan psikososial pascabencana terus diwujudkan melalui pendekatan humanis di tengah masyarakat. Babinsa Koramil 1301-02/Siau melaksanakan kegiatan pembekalan dan pemberian motivasi kepada para siswa di wilayah terdampak bencana banjir bandang.
Pada Kamis (22/01/2026) pukul 08.00 WITA, Babinsa Kelurahan Paseng, Sertu Geral Sambenthiro, melaksanakan kegiatan pembekalan dan pemberian motivasi belajar kepada siswa-siswi SD GMIST Bethabara Paseng, Kecamatan Siau Barat, Kabupaten Kepulauan Sitaro.
Kegiatan ini bertujuan untuk membangkitkan kembali semangat belajar anak-anak yang terdampak langsung bencana, sekaligus memberikan dorongan mental agar mereka tetap optimistis dan berani bermimpi besar meski berada dalam situasi sulit.
Dalam penyampaiannya, Sertu Geral mengajak para siswa untuk tidak menyerah pada keadaan serta terus berjuang menggapai cita-cita melalui pendidikan.
“Bencana boleh datang, tetapi semangat belajar tidak boleh padam. Kalian adalah harapan keluarga dan masa depan daerah ini. Tetap rajin belajar dan percaya pada diri sendiri,” pesan Babinsa kepada para siswa.
Komandan Kodim 1301/Sangihe, Letkol Czi Nazarudin, S.T., M.I.P., memberikan apresiasi atas inisiatif Babinsa yang hadir tidak hanya membantu secara fisik, tetapi juga menyentuh aspek psikologis dan pendidikan anak-anak korban bencana.
“Pendampingan mental dan motivasi kepada anak-anak sangat penting pascabencana. Babinsa diharapkan terus menjadi penguat moral masyarakat, khususnya generasi muda, agar mereka tetap tumbuh dengan semangat dan harapan,” ujar Dandim.
Kegiatan yang berlangsung hingga pukul 10.00 WITA tersebut berjalan dengan aman, tertib, dan penuh keakraban, serta mendapat respons positif dari para siswa dan pihak sekolah.
Melalui kegiatan ini, TNI kembali menegaskan komitmennya untuk selalu hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam kondisi darurat, tetapi juga dalam proses pemulihan menuju kehidupan yang lebih baik. (Riko)












