Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara
MANADONEWS, KOTAMOBAGU – Pemerintahan Kotamobagu dibawah kepemimpinan Walikota Ir Hj Tatong Bara terus menuai prestasi. Terbukti, dalam waktu dekat daerah tersebut dipastikan akan segera menerima penghargaan sebagai Kota Layak Anak. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dians Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Kotamobagu Sitti Rafiqa Bora SE, Kamis (19/07/2018) siang tadi.












