Example floating
Example floating
Berita TerbaruMinselPemerintahan

Cuaca Ekstrim, Pemkab Minsel Himbau Warga Waspada

×

Cuaca Ekstrim, Pemkab Minsel Himbau Warga Waspada

Sebarkan artikel ini
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Minsel Handrie Komaling, SH

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Minsel Handrie Komaling, SH
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Minsel Handrie Komaling, SH
AMURANG, MANADONEWS – Hujan lebat yang disertai angin kencang belakangan ini yang melanda Kabupaten Minahasa Selatan mendapat perhatian serius dari pihak Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan.

Melalui Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Minsel Handrie Komaling, SH menghimbau agar supaya masyarakat Minsel waspada dengan adanya cuaca ekstrim yang melanda Minsel.

MANTOS MANTOS

“Saya mewakili Bupati Minahasa Selatan, menghimbau kepada masyarakat agar waspada terhadap keadaan cuaca saat ini. Tingginya intensitas curah hujan dan angin kencang saat ini bisa membahayakan keselamatan kita bersama,” tutur Komaling.

“Untuk warga yang bermukim di daerah rawan bencana untuk lebih meningkatkan kewaspadaan. Kami juga menghimbau para nelayan untuk hati – hati melaut dan lebih memahami tanda – tanda perubahan cuaca. Kalau memang potensi cuaca buruk lebih baik tidak usah melaut demi menghindari hal – hal yang tidak diinginkan,” tambah Komaling.
(Devi. K)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *