Example floating
Example floating
Berita TerbaruBerita UtamaEkonomi & BisnisLingkungan HidupManadoPemerintahan

Gubernur Olly Apresiasi REI dan Ajak Pengembang Bangun Rumah Bersubsidi

1
×

Gubernur Olly Apresiasi REI dan Ajak Pengembang Bangun Rumah Bersubsidi

Sebarkan artikel ini

 

Example 300x600

Manado, MN – Tercatat ada 107 pihak pengembang/pengusaha Kredit Pemilikan Rumah (KPR) di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) walaupun diantaranya dalam daftar Real Estate Indonesia (REI) Provinsi Sulut hanya 70 persen yang dinilai aktiv namun, melalui Gubernur Sulut, Olly Dondokambey tetap mendukung karena misi yang dijalankan REI itu sejalan dengan pemerintah pusat melalui program Presiden RI (Joko Widodo) dan Wakil Presiden (Jusuf Kalla) dalam yakni, sejuta rumah di Indonesia.

“Ditulis saja (pengembang) yang aktiv. Nanti kita akan bekerjasama kedepan karena ini juga untuk kepentingan dan bermanfaat bagi masyarakat dengan bantuan subsidi dari pemerintah melalui perbankan,” terang Gubernur saat membuka kegiatan REI Property Expo XII di Mantos II, Sabtu (07/05) tadi malam.

 

Olly juga mempertegas dan mengapresiasikan keberadaan Bank yang telah turut bekerjasama dengan REI dan pengembang, karena dengan bertambahnya pihak Bank tersebut pembangunan KPR semakin banyak.

“Ini otomatis akan bertambah banyak. Atas nama pemerintah Sulut mengapreaiasikan kepada semua pihak yang bekerjasama. Saya mengajak bagi pengembang, untuk bekerjasama mencari satu tempat dan marilah kita membangun nanti juga ini akan sampai ke Kabupaten Kota. Saya himbau juga dalam pembangunannya jangan sampai tidak sama rata, jadi para pengembang akan disuport dari pusat, disuport juga dari provinsi dan Kabupaten Kota, wah pasti untung banyak ini pengembangnya,” katanya.

Olly pun mengajak untuk bersama-sama dalam mewujudkan pembangunan di Sulut khususnya untuk KPR, dengan memfungsikan lahan yang ada di Sulut.

“Kita tata bersama-sama membangun rumah yang baik untuk masyarakat, nyaman, dan ramah lingkungan, konsep ini juga sama dengann konsep pemerintah dalam membangun dan mensejahterahkan rakyat di Sulut yang kedepan akan lebih hebat,” tandas Olly sembari diakhir kegiatannya telah membuka kegiatan tersebut.

Sementara itu, Ketua DPD REI Provinsi Sulut, Stevanus Kalulu mengatakan dengan mengambil tema ‘Garda Terdepab Membangun Rumah Rakyat’ dengan Sub membangun perumahan dan pemukiman yang selaras untuk menunjang program sejuta rumah dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat Sulawesi Utara, menurutnya akan berlangsung selama 16 hari atau dari tanggal 6 sampai 21 Mei kedepan dan diikuti 45 pengembang bersama sejumlah Bank diantaranya milik BUMN dan swasta yang akan melakukan MoU yang dengan pembangunan 28 perumahan termasuk bersubsidi.

“Ada 40 pesen rumah komersil dan 60 persen rumah bersubsidi. Oleh itu dari pengembang ingin sekali bekerjasama dengan pihak Bank dalam mendukung program pemerintah. Jatah Sulut untuk Bank BTN 4500 unit rumah bersubsidi. Dan pada tahun 2017 ini ketambahan 4 Bank yang ingin bekerjasama BNI, BRI, Mandiri dan BSGo. Tentunya kalau bertaambaa berarrti akan lebhh banyak lagi KPR bersubsidi,” kata Kalulu.

REI juga mengapresiasikan dan berterima kasih kepada Gubernur Gubernur karena hal kehadiran Gubernur merupakan satu sejarah bagi REI Sulut, baru sekarang ini kegiatan REI dihadiri Gubernur dan membuka langsung kegiatan REI Sulut. Hadir mendampingi Gubernur, Sekprov Sulut, Edwin Silangen, beserta anggota DPR RI beserta jajaran perbangkan yang telah menandatangabi MoU bersama REI dan 4 pengembang besar, dalam memfasilitasi pembiayaan rumah bersubsidi di Sulawesi Utara.

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *