Berita TerbaruBerita UtamaMinahasaPemerintahanPolitikTondanoTotabuan

Wabup Bolmong Hadiri Peringatan HUT Minahasa ke-589

×

Wabup Bolmong Hadiri Peringatan HUT Minahasa ke-589

Sebarkan artikel ini

foto : wabup bolmong yanni ronny tuuk bersama sekwan dprd minahasa vicky tanor

 

MANTOS MANTOS

 

MANADONEWS,-.Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Yanni Ronny Tuuk menghadiri Rapat Paripurna Istimewa DPRD Minahasa dalam rangka Hut Kabupaten Minahasa ke-589, yang dilaksanakan di Wale Ne Tou, Tondano, selasa (6/11).

Acara ini turut dihadiri langsung Gubernur Sulut Olly Dondomabey,SE, Wagub Steven Kandouw, Ketua TP-PKK Sulut Ir.Rita Dondokambey-Tamuntuan, Forkopimda Minahasa, Anggota DPRD Sulut, Bupati dan Walikota se-Sulut atau perwakilan, serta tamu dan undangan.

Gubernur Olly mengatakan, bahwa Minahasa adalah daerah yang sangat indah dan menjadi simbol kerukunan hidup beragama.

” Olehnya, diharapkan pembangunan di Minahasa terus berkembang agar keinginan dan harapan masyarakat bisa terpenuhi “kata Olly.

Baca Juga:  Satgas TMMD Kodim 1301/Sangihe Ikut Ibadah di Gereja Petra Kalasuge, Pererat Kedekatan dengan Warga

Sementara itu, Wabup Bolmong menuturkan, kehadirannya kali ini untuk menindaklanjuti undangan terkait Hut Minahasa ke-589. Kiranya dengan Hut kali ini, Minahasa terus berkembang dan mengoptimalkan potensi-potensi yang ada, baik potensi sumber daya manusia maupun potensi sumber daya alam.

” Atas nama pemerintah daerah Kabupaten Bolaang Mongondow, pribadi serta keluarga menyampaikan selamat HUT ke-589 kepada Kabupaten Minahasa “pungkas Yanni.
( stvn )

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *