Berita TerbaruBerita UtamaMinutPertanianPolitik

Dengah Pertanyakan Kelangkaan Pupuk Urea di Minut

×

Dengah Pertanyakan Kelangkaan Pupuk Urea di Minut

Sebarkan artikel ini

AIRMADIDI, MANADONEWS – Pada bulan ini di Kabupaten Minahasa Utara (Minut) musim menanam. Pasalnya, sebagian besar petani yang ada di Minut membutuhkan pupuk jenis urea yang digunakan untuk merangsang pertumbuhan tanaman. Namum pupuk urea mulai sulit didapat dipasaran.

Kelangkaan pupuk urea ini mendapat sorotan dari anggota DPRD Minut, Joseph Dengah. “Petani terus dipacu oleh pemerintah untuk meningkatkan produksi pangan. Namun itu tidak diiringi dengan ketersediaan pupuk urea yang dijual dipasaran,” jelas Dengah, kepada manadonews.co.id.

MANTOS MANTOS

Menurut politisi Partai Hanura ini, pihaknya sudah mencoba bertanya ke toko pupuk dan membeli walaupun tanpa subsidi. Tetapi dari toko memberi jawaban tanyakan ke Dinas Pertanian.
“Kita mau panen jagung 3 hektar dan sementara menanam jagung 2 hetar. Itu tentunya perlu pupuk. Tetapi nyatanya kami sebagai petani sulit mendapatkan pupuk,” tandasnya.

Baca Juga:  Tim Futsal Ajendam Merdeka Tembus Babak 8 Besar Open Tournament Piala Panglima TNI di Manado

Sementara itu, Kadis Pertanian Minut Ir. Jan Sinaulan MSi saat dikonfirmasikan mengaku baru akan mengecek masalah itu. “Memang ada kesalahan penyaluran. Ada pupuk yang dijual kepada petani tanpa Rencana Devinitif Kebutuhan Kelompok (RDKK). RDKK ini sebagai dasar untuk menerapakan harga subsidi pemerintah,” jelas Sinaulan.

Sinaulan juga menambahkan jika pihaknya akan mengoptimalkan distribusi pupuk ini akan normal kembali secepatnya. Sebab saat ini masih dilakukan verifikasi terhadap kelompok tani.

“Bagi petani yang belum mendapatkan pupuk urea, kami dari pemerintah akan memberikan bantuan. Jadi saya berharap agar petani bisa bersabar,” ungkapnya.(aso)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *