Example floating
Example floating
Berita UtamaPolitikSulawesi Utara

Komitmen Bangun Sulut, OD-SK Perbaiki Jalan Trans Sulawesi

×

Komitmen Bangun Sulut, OD-SK Perbaiki Jalan Trans Sulawesi

Sebarkan artikel ini

SULUT,Manadonews.co.id-.Usaha Gubernur Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey,SE dan Wagub Drs.Steven Kandouw dalam membangun diberbagai sektor di Tanah Nyiur Melambai patut diapresiasi. Salah satunya disektor sarana dan prasarana jalan.

Terpantau, jalan trans sulawesi, tepatnya ruas jalan Amurang Kabupaten Minsel hingga Kecamatan Bolaang Kabupaten Bolmong terus diperbaiki dengan pengaspalan.

MANTOS MANTOS

Selain diaspal baru, ada juga beberapa ruas jalan yang ditambal kembali.

Perbaikan ruas jalan trans sulawesi tersebut merupakan komitmen Gubernur Olly Dondokambey dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Menurutnya, disisa tahun 2019 ini, dirinya kembali mengusulkan kepada pemerintah pusat untuk mengalokasikan Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar Rp 300 Miliar.

“Saat ini kita lagi susun untuk meminta DAK pemerintah pusat sebesar Rp 300 Miliar,” ujar Olly belum lama ini.

“Kan presiden bilang Sulut diperhatikan. Jadi, kita harus minta. Untuk anggarannya ditahun ini. Saya minta juga media mengawasinya,” tambah Olly.

Dirinya menjelaskan, dana tersebut nantinya akan diperuntukkan untuk menangani jalan-jalan yang belum tertangani dengan apbd yang ada.

“Bantuan ini khusus jalan dan jembatan. Yang lain nanti diprioritaskan ditahun 2020, seperti infrastruktur, pendidikan, dan pariwisata,” ungkapnya.

Gubernur Olly membeberkan, bahwa untuk anggaran tahun depan akan lebih banyak dari tahun ini.

“Anggaran tahun depan akan lebih banyak. Lihat saja Ring road III yang anggarannya triliunan. Itu ditargetkan selesai paling lambat pada tahun 2021,” tutupnya.

Sementara itu, Adi S seorang pengendara mengapresiasi perbaikan jalan trans sulawesi. Menurutnya hal ini sangat baik, apalagi bagi pengendara kendaraan bermotor.

“Jika jalan bagus dan tak berlubang, otomatis kecelakaan lalu lintas semakin minim,” singkatnya.
(Stvn)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *