Minahasa

Pengurus TP-PKK Dan Dekranasda Kabupaten Minahasa Kembali Berkolaborasi Angkat Eceng Gondok

×

Pengurus TP-PKK Dan Dekranasda Kabupaten Minahasa Kembali Berkolaborasi Angkat Eceng Gondok

Sebarkan artikel ini

MINAHASA,MANADONEWS.co.id- Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Minahasa Dra. Fenny Ch. M Roring-Lumanauw, SIP, Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Minahasa Martina Dondokambey-Lengkong,SE, bersama Dharma Wanita Persatuan dan pengurus Dekranasda turun langsung mengangkat Eceng Gondok, Jumat (7/2/2020) di Kecamatan Remboken.

Ketua TP PKK Kabupaten Minahasa,
mengatakan Fenny Ch. M Roring-Lumanauw, SIP bahwa kegiatan pengangkatan Eceng Gondok merupakan salah satu program prioritas bersama TP-PKK dan pengurus Dekranasda yang akan dilaksanakan disepanjang tahun 2020 ini.

MANTOS MANTOS

Dia menjelaskan kalau kegiatan bersama ini melibatkan semua pengurus dan anggota TP-PKK kabupaten Minahasa dan PKK Kecamatan hingga Desa dan bekerja sama dengan Dharma Wanita Persatuan (DWP) serta Dekranasda Kabupaten Minahasa.

Baca Juga:  Danrem 131/Santiago Pimpin Sertijab Dandim Sangihe, Dandim Minahasa dan Dandim Talaud

“Kegiatan ini merupakan kepedulian dan dukungan kami untuk menunjang program pemerintah kabupaten Minahasa dalam rangka pelestarian danau Tondano.” Kata Fenny sambil menambahkan kegiatan Minggu kelima yang mereka laksanakan ini diharapkan agar masyarakat ikut secara aktif bekerja bersama dalam melestarikan danau Tondano melalui pengangkatan Eceng Gondok.(yunita)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Berita Terbaru

MANADO,MANADONEWS.CO.ID- Kodam XIII/Merdeka melakukan penandatanganan perjanjian Kerjasama (PKS) dengan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Utara di Ruang Yudha, Makodam XIII/Merdeka, Kota Manado, Kamis (16/10/2025) Kerjasama ini dilakukan dalam rangka memperkuat sinergi…