Manado – Pasangan calon (Paslon) Pilkada Sulut dan Pilkada Kota Manado, Olly Dondokambey-Steven Kandouw (ODSK) dan Andrei Angouw-Richard Sualang (AARS), melalui relawan Bravo melaksanakan aksi sosial pembagian sayur mayur kepada masyarakat.
Koordinator kegiatan, Jopie Komaling, mengatakan aksi tersebut bagian dari kampanye kepada masyarakat untuk terbiasa mengonsumsi sayuran untuk meningkatkan imunitas tubuh.
“Terlebih di new normal masa pandemi Covid-19. Pemberian bantuan kami memang tidak seberapa tapi setidaknya memberi pesan bahwa mengonsumsi sayuran sangat baik untuk kesehatan tubuh,” tutur Jopie Komaling kepada wartawan Manadonews.co.id di Manado, Selasa (8/9/2020) pagi.
Jopie Komaling menambahkan, kegiatan pembagian sayuran akan dilakukan setiap pekan bagian dari kepedulian pasangan ODSK dan AARS.
“Tetap setia memenangkan ODSK sejak 2015 lalu, relawan Bravo terus melaksanakan aksi sosial bukan hanya di masa Pilkada,” tukas Jopie Komaling.
Diketahui, pembagian sayuran pada Senin (7/9/2020) malam, menyasar tiga titik di Kelurahan Mahakeret Barat, Kombos Timur dan Kombos Barat.
Pembagian sayuran di Mahakeret Barat dipimpin Novita Lumintang, Kombos Timur Titin Lasut dan Kombos Barat Olga Tungkue.
(YerryPalohoon)