Manado – Prof. Dr. dr. Adrian Umboh terpilih menjadi Ketua PBSI Sulut periode 2020-2024 lewat Musprovlub PBSI Sulut yang di gelar di Best Western Lagoon, Kamis (8/10-2020).
Dalam Musprovlub ini, Adrian Umboh memperoleh 5 suara sementara saingannya Robby Dondokambey memperoleh 3 suara. Namun, Robby Dondokambey akhirnya memilih mundur dari pencalonan jadi ketua lewat surat yang dikirimkan ke panitia dan menyatakan dukungannya kepada Prof. Adrian Umboh.
Diketahui, beberapa tahun lalu Provinsi Sulut adalah salah satu daerah yang mampu menelorkan atlet-atlet bulutangkis berprestasi di tingkat nasional maupun internasional. Meski demikian dalam beberapa tahun terakhir mengalami penurunan prestasi. Namun untuk PON XX 2021di Papua, berhasil meloloskan untuk tim beregu putra.
Mantan Dekan Fakultas Kedokteran Unsrat ini, bertekad untuk kembali dapat mengangkat prestasi bulutangkis Sulut di tingkat nasional bahkan internasional.
“Sulut harus bangkit kembali dan bisa berprestasi di olahraga bulutangkis ini. Saya harap pengurus baru yang akan terbentuk nanti bekerja keras untuk bersama-sama membangun prestasi,” katanya.
Musprov turut hadir, Plt. Ketum PBSI Sulut Dharmawan dari Pengurus Pusat PBSI mengharapkan pengurus baru ini pembinaan olahraga bulutangkis di Sulut akan kembali berjalan seperti yang diharapkan untuk dapat melahirkan atlet berprestasi.
“Saya berharap Pak Adrian Umboh bersama tim formatur dapat menyusun pengurus baru PBSI Sulut periode 2020-2024 selang waktu satu minggu ini,” ujar Dharmawan. (Ben)