Berita UtamaOlahraga

Pengprov ISSI Sulut Sukses Gelar Kejuaran Akbar Akhir Tahun 2020

×

Pengprov ISSI Sulut Sukses Gelar Kejuaran Akbar Akhir Tahun 2020

Sebarkan artikel ini

SULUT, MANADONEWS.co.id- Pengurus Provinsi Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Sulawesi Utara kembali mengadakan kejuaraan sepeda pada Sabtu, (7/11/2020).

Ketua Pengprov ISSI Sulut Revino Pepah didampingi oleh Sekretaris ISSI Sulut Ferry Palar kepada media ini menjelaskan, bahwa ajang ini digelar dalam dua jenis kejuaraan yakni Road Bike berupa Team Time Trial Race Manado-Tomohon Gunung Mahawu, dan diikuti oleh peserta dari DKI Jakarta, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan dan Gorontalo serta peserta tuan rumah Sulawesi Utara.

MANTOS MANTOS

“Selain itu kami juga melaksanakan kejuaraan sepeda MTB Enduro di Langowan Gunung Soputan”kata Revino.

Revino menambahkan, kedua jenis kejuaran tersebut merupakan program kerja ISSI Provinsi Sulawesi Utara tahun 2020, yakni sebagai ajang untuk mencari para calon atlit yg akan berlaga di PON Papua tahun 2021 serta kejuaraan-kejuaran lainnya tingkat nasional hingga internasional.

Baca Juga:  Zenbook A14 UX3407 vs Zenbook 14 OLED: Mana yang Lebih Worth It?

“Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja Pemrov ISSI Sulut yang merupakan tindak lanjut dari kegiatan yang dicanangkan dan didukung penuh oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey selaku ketua umum KONI Sulut.”tandasnya sambil menambahkan kedua ajang bergengsi ini didukung penuh oleh PT Bank SulutGo.

Adapun untuk Hasil untuk kejuaraan Road Bike Team Time Trial Pria adalah;
*Juara pertama Kelapa Gading Bike Jakarta,
*Juara kedua Manado Cycling Mania I,
*Juara ketiga Manado Cycling Mania II,
*Juara Keempat Totabuan Cycling Community,
*Juara kelima Kotamobagu Cycling Club.

Sedangkan untuk kelas Individual Time Trial putri adalah;

  • Juara pertama Fian Khairunisa (KGB Jakarta),
  • Juara kedua Viana Tangkowit (WCM Manado),
  • Juara tiga Murni Palalo ( WCM Manado)
Baca Juga:  Kabar Duka: Legislator Sulut I Ketut Sukadi Meninggal Dunia

Sementara itu untuk kejuaraan sepeda MTB Enduro di Langowan Gunung Soputan adalah untuk kategori
Master A :

  • Juara 1 Hizkia Lelet (HLT),
  • Juara 2 Adrian Luntungan (Kaki Dian MTB),
  • Juara 3 Tino Sidiq (Magnet Bike RS Palu),
  • Juara 4 Wawan Kurniawan (Magnet Bike RS Palu)

Master B :

  • Juara 1 Deddy Owes (Magnet Bike RS Palu),
  • Juara 2 Akbar Pide (Magnet Bike RS Palu),
  • Juara 3 Saiful Gabriel (Luwuk MTB), Juara 4 Afrianus Labundjo (H4X)

MAster C :

  • Juara 1 Julian Edwin Pangalila (Ekor Keras),
  • Juara 2 Stevry Soputan (BSG MTB) * Juara 3 Edward Widodo (KD MTB)

Junior :
*Juara 1 Jason Tengker (HLT),
*Juara 2 Richardo Roringpandey (HLT),

  • Juara 3 Christian Natalio (Tomohon CC)

Woman Open :

  • Juara 1 Alicia Palit (HLT),
  • Juara 2 Liliana Wungkana (HLT)
    (Nando)
Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Example 120x600
Berita Terbaru

Manadonews.co.id – Pelantikan dan pengucapan janji pimpinan anggota DPRD Sulut dari Partai Demokrat ditunda. Sebelumnya diagendakan pelantikan wakil ketua DPRD Royke Anter menggantikan Billy Lombok sisa masa jabatan 2024-2029 dalam…

Berita Terbaru

MANADO,MANADONEWS.CO.ID- Dalam rangka meningkatkan ketangkasan dan keterampilan prajurit, Kompi Kaveleri (Kikav) 10/Manguni Setia Cakti mengikuti lomba ketangkasan merayap, Selasa (29/4/2025). Kegiatan yang dipusatkan di lapangan Makodam XIII/Merdeka ini dipimpin langsung…