Berita TerbaruBerita UtamaNusa UtaraPemerintahanSulawesi UtaraTalaud

Didampingi Gubernur Olly, Menteri Kelautan dan Perikanan Kunjungi Miangas

×

Didampingi Gubernur Olly, Menteri Kelautan dan Perikanan Kunjungi Miangas

Sebarkan artikel ini

Talaud, MANADONEWS –
Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey mendampingi Menteri Kelautan dan Perikanan (KP), Sakti Wahyu Trenggono mengunjungi Pulau Miangas, Kabupaten Talaud, Selasa (5/10).

Kunjungan ke Miangas yang merupakan daerah perbatasan NKRI adalah rangkaian kegiatan Menteri KP saat berada di Sulut sejak Senin (4/10/2021).

MANTOS MANTOS

Saat berada di Miangas, Menteri KP dan gubernur dan Forkopimda Sulut mengawali peninjauan di Pos TNI AL (Posal).

Setelah itu, dilanjutkan meninjau keberadaan perahu-perahu masyarakat nelayan di Pulau Miangas yang berada di tepian pantai. Kunjungan diakhiri dengan melihat keberadaan Tugu KM.0 Utara NKRI.

Menteri KP pagi harinya telah meninjau beberapa tempat di Bitung, diantaranya Politeknik KP, Balai Pelatihan dan Penyuluhan Perikanan, serta Pangkalan PSDKP.

Baca Juga:  Olly Dondokambey Serahkan Sertifikat Pembangunan SMA Taruna Nusantara Langowan

Sehari sebelumnya, Menteri menghadiri sosialisasi Peraturan Pemerintah Nomor 85 tahun 2021 di Hotel Aston Manado.

Sosialisasi ini dilaksanakan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap dan Pelabuhan Perikanan Samudera Bitung.

Sosialisasi peraturan pemerintah tersebut tentang Jenis dan Tarif atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak yang berlaku pada Kementerian Kelautan dan Perikanan.

Gubernur Sulut Olly Dondokambey berharap agar sosialisasi ini dapat membantu Pemprov Sulut dalam sektor perikanan.

“Sebab perikanan merupakan salah satu sektor andalan untuk pengembangan perekonomian di Sulawesi Utara,” tandasnya.

(Youngky)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Example 120x600
Berita Terbaru

MINAHASA,MANADONEWS.CO.ID- Komando Distrik Militer (Kodim) 1302/Minahasa menggelar acara tradisi lepas sambut dalam rangka pergantian jabatan Komandan Kodim (Dandim) dari Letkol Inf Mutakbir kepada Letkol Inf Bona Ventura Ageng Fajar Santoso,…