Berita TerbaruBerita UtamaTomohon

ASN dan Nakon Katolik Lingkup Pemkot Tomohon Diajak jadi Teladan Kedisiplinan

×

ASN dan Nakon Katolik Lingkup Pemkot Tomohon Diajak jadi Teladan Kedisiplinan

Sebarkan artikel ini

TOMOHON, MANADONEWS.CO.ID -Wali Kota Tomohon Caroll Senduk, SH – Wakil Wali Kota Wenny Lumentut, SE (CSWL) menghadiri Misa Perdana ASN dan Tenaga Kontrak (Nakon) Katolik jajaran Pemerintah Kota Tomohon sekaligus dengan penutupan bulan Rosario, Senin (1/11).

Misa bertempat di Terung Kabasaran (Kediaman Wakil Walikota Kel. Lumentut-Sangi), dipimpin oleh Vicaris Episcopalis Tomohon Pastor Albertus Imbar, Pr bersama Pastor Ignatius Hadi Untu, Pr dan Pastor Dr. Marcel Lingtong, Pr.

MANTOS MANTOS

Turut hadir Ketua KBK Kevikepan Tomohon Ferdinand Mono Turang, S.Sos, Sekretaris TP PKK Kota Tomohon Eleonora Lumentut-Sangi, Panitita Pelaksana Drs. Gerardus E. Mogi, MAP (Kaban BPKPD) dan Drs Ventje Karundeng (Kadis Pemuda dan Olahraga), serta jajaran ASN dan Nakon Katolik se-Kota Tomohon.

Pastor Marcel Lintong, Pr dalam sambutan mengatakan panggilan untuk melayani sesungguhnya adalah pangilan mendasar yan tertulis dalam Alkitab, “Berikanlah kepada Kaisar apa yang wajib kamu berikan kepada Kaisar dan kepada Allah apa yang wajib kamu berikan kepada Allah.”

“Jabatan memiliki 3 pengertian yaitu jabatan sebagai amanah, jabatan sebagai peluang dan jabatan sebagai tanggung jawab. Oleh karena itu marilah kita bersama membangun Kota Tomohon berlandaskan visi Tomohon Maju, Berdaya saing dan Sejahtera,” tuturnya.

Baca Juga:  Satgas TMMD ke-121 Jalin Kolaborasi Bersama Mahasiswa Unsrat

Dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab harus ada Connectivity dan integrity.

“Mari kita mempelajari hidup bergereja dan bernegara dari Uskup Agung Mgr. Albertus Soegijapranata, SJ yang merupakan seorang Pahlawan Nasional dan Uskup Agung Mgr. Theodorus Lumanauw, Pr yang pernah menjabat anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat Sementara (MPRS) adalah cikal bakal Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR), lembaga tertinggi negara Republik Indonesia saat itu,” urainya.

Katanya lagi, Presiden pertama Republik Indonesia Ir. Soekarno pernah berkata “Jangan Sekali-kali Meninggalkan Sejarah”. Ingat siapa yang melupakan sejarah akan dihukum oleh sejarah itu sendiri.

Wakil Walikota Wenny Lumentut, SE dalam prakatanya menguraikan Pemerintahan CSWL tidak membeda-bedakan denominasi agama yang ada di Kota Tomohon.

“ASN Katolik yang mendapat amanah dan kepercayaan dari pimpinan harus mengedepankan toleransi dan menghormati denominasi agama yang ada di Kota Tomohon,” ucapnya.

Ia mengucapkan banyak terima kasih untuk semua yang hadir dan mengikuti perayaan ekaristi.

“Semoga Misa lebih memperkuat iman kepercayaan kita semua, semoga kita semakin dibentuk dan dilindungi seturut dengan kehendak Tuhan,” tukasnya.

Wawali mempersilahkan bagi denomiasi agama yang ada di Kota Tomohon untuk menggunakan tempat ini apabila ada kegiatan yang akan dilaksanakan.

Baca Juga:  Impian Warga Desa Kayuwatu dan Paslaten Menjadi Kenyataan Melalui Proyek Pengerasan Jalan Dalam Program TMMD ke-121 Kodim Minahasa

“Akhir kata semoga di tengah pandemi covid 19 ini, kita diberkian kesehatan dan kekuatan agar kita dapat terus berkarya untuk kemajuan Kota Tomohon dan kemuliaan nama Tuhan,” tutupnya.

Wali Kota Caroll J.A. Senduk, SH dalam sambutannya menghimbau agar ASN dan Nakon Katolik yang ada di lingkungan pemerintah Kota Tomohon tetap menjaga persatuan dan kebersamaan serta mendukung visi misi Walikota dan Wakil Walikota Tomohon, yaitu mewujudkan masyarakat Kota Tomohon yang maju, berdaya saing dan sejahtera.

“Saya mengajak ASN dan tenaga kontrak Katolik bisa menjadi panutan serta contoh dan teladan dalam hal kedisiplinan, ketulusan, inovatif, kreatifitas dan penuh loyalitas dan ketaatan pada pimpinan,” pintanya.

Lanjutnya, Kota Tomohon merupakan kota penerima Harmony Award dan pada bulan November ini Kota Tomohon akan ditetapkan sebagai ‘Kota Toleransi di Indonesia’.

“Untuk itu diharapkan kita tetap menjaga kerukunan dan kedamaian. Terima kasih kepada para Pastor dan Umat yang hadir biarlah kebersamaan ini bisa terus terjalin dan diatas itu semua untuk hormat dan kemuliaan nama Tuhan,” kuncinya.

Yunita Rotikan

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *