Berita TerbaruBerita UtamaMinut

Dukung Program JGKWL, Hanny Tambani Siap Bekerja Maksimal

×

Dukung Program JGKWL, Hanny Tambani Siap Bekerja Maksimal

Sebarkan artikel ini

Minut, MANADONEWS – Kursi orang nomor satu di Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Minahasa Utara (Minut) disertijab.

Serah terima jabatan oleh Theodore Lumingkewas kepada Hanny Tambani dipimpin Sekretaris Daerah Kabupaten Minut Rivino Dondokambey, Kamis (30/12).

MANTOS MANTOS

Sehari sebelumnya juga Sekda menyerahkan SK Bupati Minut nomor 1138/BMU/XII/2021 tentang pengangkatatan Hanny T Tambani, SSos MSi sebagai Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kominfo Minut.

Plt Kadis Kominfo Minut Hanny Tambani usai sertijab mengakui akan bekerja maksimal guna mendukung semua program Bupati-Wakil Bupati: Joune Ganda dan Kevin William Lotulung (JGKWL).

“Tentunya pertama jalin koordinasi dengan pimpinan dan membangun kemitraan yang konkrit dengan mitra kerja,” tandas Tambani.

Sementara itu, atas nama bupati dan wakil bupati, Sekda Minut Rivino Dondokambey mengatakan, seorang pejabat harus mampu menjalankan tugas dengan baik dan menjalin komunikasi yang baik dengan mitra kerja.

Baca Juga:  Susi Sigar Siap Menangkan YSK di Pilgub Sulut

Dirinya mengingatkan kepada pejabat Kadis Kominfo yang baru harus melaksanakan amanah dan jangan sekalipun melakukan pelanggaran serta harus mampu gerak cepat melakukan tugas pokok dan fungsi.

“Sebagai perangkat daerah harus mampu menunjang program dari Bupati dan Wakil Bupati, dengan mampu menjalankan visi misi kepala daerah untuk kemajuan daerah,” tandasnya.

(Nando)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

Manado, Manadonews.co.id – Melindungi masyarakat Sulut lewat Jaminan Sosial Ketenagakerjaan membuat Gubernur Olly Dondokambey tuai pujian dari BPJS Ketenagakerjaan. Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Wilayah Sulawesi Maluku, Mintje Wattu, memuji Olly…

Berita Terbaru

BITUNG,MANADONEWS.CO.ID- Bantu pemerintah daerah dalam percepatan pembangunan, Kodam XIII/Merdeka melalui Korem 131/Santiago melaksanakan Operasi Teritorial (Opster) TNI TA 2024 di wilayah Kodim 1310/Bitung. Kegiatan ini dibuka langsung Komandan Korem (Danrem)…