MANADO,MANADONEWS.CO.ID- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Istri Prajurit (Persit) Kartika Chandra Kirana (KCK) ke-79, ratusan orang turut berpartisipasi dalam kegiatan donor darah yang diselenggarakan Kodim 1309/Manado di Atrium Manado Town Square (Mantos) 1, Kelurahan Sario Utara, Kota Manado, Selasa (21/1/2025).
Kegiatan yang dibuka langsung oleh Komandan Kodim (Dandim) 1309/Manado Letkol Arh Yosip Brozti Dadi didampingi Ketua Persit KCK Cabang XVII Dim 1309 Koorcabrem 131 PD XIII/Merdeka Ny Hijrah Brozti Dadi tersebut, mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat yang ingin berkontribusi dalam upaya penyediaan darah untuk kebutuhan medis di rumah sakit.
Dalam sambutannya, Dandim 1309/Manado Letkol Arh Yosip Brozti Dadi menyampaikan pentingnya kegiatan donor darah sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dan sebagai kontribusi nyata dalam menyelamatkan nyawa.
“Donor darah merupakan kegiatan kemanusiaan yang sangat mulia dan bermanfaat. Kami berharap melalui kegiatan ini, kita dapat membantu memenuhi kebutuhan darah yang sering kali terbatas di rumah sakit, sekaligus mempererat hubungan antara TNI, Persit, dan masyarakat,” ujar Dandim.
Dandim mengatakan kegiatan donor darah ini bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Sulawesi Utara, yang menyediakan fasilitas dan tenaga medis profesional untuk mendampingi peserta dalam proses donor darah.
“Selain diikuti oleh Prajurit TNI, Polri, Persit, dan anak sekolah kegiatan ini juga terbuka untuk masyarakat umum yang ingin berpartisipasi,” pungkasnya.
Kegiatan tersebut dihadiri langsung Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Martin Susilo Martopo Turnip, Ketua Persit KCK Koorcabrem 131 PD XIII/Merdeka Ny Ella Turnip, Kasiter Kasrem 131/Santiago Kolonel Inf Lucky Sonny Maramis, Kasipers Kasrem 131/Santiago Kolonel Kav Yudi Koswara, Direktur Utama Mantos Manado Hengky Wijaya, Kepala Unit Donor Darah PMI Sulawesi Utara Lucky Waworuntu, para Perwira Kodim 1309/Manado, Pengurus Persit KCK jajaran Koorcabrem 131 PD XIII/Merdeka, serta perwakilan dari satuan Yonif 712/Wiratama, Yonzipur 19/YKN, Kikav 10/MSC, SMA Negeri 8 Manado, SMA Negeri 3 Manado.
(***/Regwilnnlhy)