RATAHAN, Manadonews.co.id – Pengurus eSport Indonesia (ESI) Kabupaten Minahasa Utara saat ini tengah mempersiapkan para atlet-atlet eSport terbaik untuk berlaga di ajang Pekan Olahraga Provinsi Sulawesi Utara ke-XII tahun 2025 di Kota Manado.
ESI Minahasa Tenggara sendiri telah mendaftarkan 17 atlet dan 2 official yang akan turun di 4 nomor pertandingan yakni PUBG Mobile, Mobile Legends, e-Football dan Wardeka.
Dengan persiapan yang matang tim eSport Minahasa Tenggara yang di pimpin oleh manajer kontingen Michael S. Laurens menargetkan untuk membawa pulang medali dan mengharumkan nama Minahasa Tenggara di ajang PORPROV kali ini melalui cabang olahraga eSport.
“Persiapan para atlet sudah maksimal, waktu pertandingan sudah semakin dekat, kami optimis tim Minahasa Tenggara akan memberikan performa terbaik di ajang PORPROV kali ini,” ujar Michael J. Laurens disela-sela persiapan atlet eSport Minahasa Tenggara.
PORPROV XII tahun 2025 di Kota Manado menjadi PORPROV yang kedua kalinya diikuti oleh tim Minahasa Tenggara setelah sebelumnya berpartisipasi di PORPROV XI Bolaang Mongondow 2022.












