MANADO,MANADONEWS.CO.ID- Komando Daerah Militer (Kodam) XIII/Merdeka kembali menunjukkan kepedulian sosialnya untuk membantu meringankan beban masyarakat terkait kebutuhan pangan.
Melalui program rutin “Jumat Berkah” yang dibalut dengan kegiatan membagikan paket nasi kotak kepada masyarakat di seputaran Pasar Karombasan, wilayah Sario, jalan Bahu, Terminal Malalayang dan seputaran kawasan hingga Pasar 45 Kota Manado, Jumat (14/11/2025).
Sasaran utama dari kegiatan yang dipimpin Letda Inf Yasri dari satuan Denmadam XIII/Merdeka ini adalah masyarakat umum yang beraktivitas sejak pagi hari, seperti tukang sapu jalan, petugas angkut sampah, tukang ojek pangkalan, serta sopir angkot.
Secara terpisah, Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Yustinus Nono Yulianto mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata sinergi antara TNI dan masyarakat.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan di hari Jumat ini sekaligus mempererat tali silaturahmi antara prajurit Kodam XIII/Merdeka dengan masyarakat Kota Manado. Sehingga, antara kita dan rakyat ada kemanunggalan, ini bisa menjadi kekuatan yang besar bagi bangsa Indonesia dalam rangka menjaga stabilitas keamanan,” ucapnya.
Lebih lanjut dikatakan, mantan Komandan Korem 051/Wijayakarta ini bahwa, Jumat berkah merupakan bagian dari implementasi dari 8 Wajib TNI khususnya dalam mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya. Selain itu, program ini juga sejalan dengan tugas pokok TNI dalam Pembinaan Teritorial (Binter) melalui Komunikasi Sosial (Komsos).
“Kami berharap, melalui program rutin ini dapat terus menumbuhkan semangat kebersamaan, mempererat hubungan antara TNI khususnya Kodam XIII/Merdeka dan masyarakat, serta menghadirkan manfaat nyata bagi warga yang membutuhkan,” tandasnya.
Salah satu warga yang melintas, Udin (48) menyambut baik kegiatan Jumat Berkah yang digelar oleh Kodam XIII/Merdeka karena sangat membantu masyarakat.
“Semua rakyat bangga dengan Kodam XIII/Merdeka karena membantu kami rakyat kecil. Diharapkan, institusi lain dapat mengikuti kegiatan yang digelar Kodam XIII/Merdeka,” kata Udin yang berprofesi sebagai tukang bas bangunan. (Regina.TS)












