
MANADO, MANADONEWS– Peristiwa kebakaran terjadi di Pasar Bersehati, Kelurahan Calaca, Kecamatan Wenang, Kota Manado, Kamis (26/01) sekitar pukul 13.30 WITA. Amukan ‘si jago merah’ menghanguskan 24 kios dan beberapa lapak yang biasa digunakan untuk menjual rempah-rempah di pasar tersebut.
Para pedagang yang mengetahui kebakaran tersebut segera memberitahukan ketiga pedagang lainnya dan diteruskan dengan menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran Kota Manado, PLN dan Polsek Setempat.
Kapolsek Wenang, Kompol Delly Manulang bersama anggota yang juga mendatangi lokasi kebakaran, mengamankan TKP dan mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi. Penyebab kebakaran diduga akibat hubungan pendek arus listrik di salah satu kios. Kerugian material ditaksir mencapai Rp 900 juta.(wulan)












