BITUNG,MANADONEWS.CO.ID– Komandan Kodim 1310/Bitung Letkol Inf Dewa Made DJ mendampingi Komandan Korem 131/Santiago Brigjen TNI Martin Susilo Martopo Turnip meninjau langsung peternakan ayam petelur percontohan milik Kodim 1310/Bitung, Rabu (21/1/2026) di Markas Kodim 1310/Bitung, Kota Bitung, Sulawesi Utara.
Dalam kunjungannya, Danrem yang juga didampingi Ketua Persit KCK Koorcabrem 131 PD XIII/Merdeka Ny Ella Martin menyaksikan secara langsung proses produksi dan turut memanen telur ayam dari kandang.
Dalam kesempatan itu, Dandim 1310/Bitung Letkol Inf Dewa Made DJ menyampaikan, kegiatan ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan yang terus dikembangkan oleh Kodim 1310/Bitung. Tidak hanya terbatas pada sektor peternakan ayam petelur, program ini juga mencakup pertanian dan perikanan sebagai wujud kontribusi terhadap kemandirian pangan nasional.
“Kemandirian pangan sangat penting untuk menjaga kesejahteraan prajurit dan masyarakat sekitar. Kami berharap program ini dapat memberikan manfaat luas,” ujar Dandim.
Dia menambahkan bahwa selain mendukung program ketahanan pangan nasional, hasil peternakan dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan gizi keluarga besar Kodim dan mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG) melalui suplai ke tim Dapur Sehat BGN.
“Hasil panen telur ayam ini tak hanya untuk memenuhi kebutuhan internal satuan, tetapi juga sebagian dari hasil produksi kami suplai ke Dapur Sehat BGN, sebagai bentuk dukungan nyata Kodim 1310/Bitung terhadap Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dalam meningkatkan gizi anak-anak sekolah,” pungkasnya.
Kegiatan ini turut dihadiri Kasiren Korem 131/Santiago Kolonel Inf Wasono Handayani, Kasiintel Kasrem 131/Santiago Kolonel Kolonel Inf Denver Micha Harriadhy Napu, Kasiops Kasrem 131/Santiago Kolonel Inf Frandi Siboro, para pejabat Kodim 1310/Bitung, para pengurus Persit KCK Koorcabrem 131 PD XIII/Merdeka beserta pengurus Persit KCK Cabang LXII Kodim 1310/Bitung. (Regina.TS)












