Berita TerbaruHukum & KriminalMinsel

Pos Polisi Selesai Dibangun, Warga Tompaso Baru Minta Kapolda Sulut Segera Realisasikan Janjinya

×

Pos Polisi Selesai Dibangun, Warga Tompaso Baru Minta Kapolda Sulut Segera Realisasikan Janjinya

Sebarkan artikel ini
Pos Polisi di Tompaso Baru

Pos Polisi di Tompaso Baru
Pos Polisi di Tompaso Baru
MINSEL, MANADONEWS – Setelah Pos Polisi yang terletak di pertigaan pusat kota Tompaso Baru samping Kantor Kecamatan Tompaso Baru selesai dibangun warga Tompaso Baru kini menagih janji Kapolda Sulut Irjen Pol. Wilmar Marpaung.

“Saat ini setelah Pos Polisi selesai dibangun masyarakat Tompaso Baru sedang menunggu Kapolda Sulut menepati janjinya. Kapolda Sulut berjanji untuk meresmikan dan menempatkan anggota Brimob di Pos Polisi Tompaso Baru,” ujar Johnson warga setempat.

MANTOS MANTOS

“Penempatan Brimob di Pos Polisi ini sangat penting karena dengan adanya anggota Brimob di Pos Polisi ini akan cepat menangani situasi keamanan di Kecamatan Tompaso Baru yang terkenal rawan konflik,” tambahnya lagi.

Perlu diketahui pembangunan Pos pengamanan Tompaso Baru ini dibiayai dari Dana Alokasi Umum (DAU) Minsel ditahun 2016. Oleh Dinas Pekerjaan Umum Minsel dianggarkan sebesar 190 juta rupiah dan telah selesai dikerjakan. Peletakan batu pertama Pos pengamanan ini sendiri dilakukan oleh Kapolda Sulut Wilmar Marpaung ketika masih berpangkat Brigjen Polisi, saat ini Kapolda Sulut sudah menyandang pangkat Irjen Polisi.
(Devi. K)

Baca Juga:  Sekali Lagi ! Pratu Akbar Prajurit Yonif Wiratama kembali Juarai Lomba Lari 10 K
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

Jakarta, Manadonews.co.id – Hasil kerja Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw memajukan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) terus mendapatkan pengakuan tingkat nasional maupun internasional. Terbaru, duet kepemimpinan akrab disebut…