BITUNG,MANADONEWS.co.id-Dalam rangka menjalin dan meningkatkan tali silaturahmi dengan umat Muslim, Pemerintah Kota Bitung menggelar kegiatan Festival Ketupat dalam suasana Halal Bi Halal, Jumat(21/6/2019) di Balai Pertemuan Umum kantor Walikota Bitung.
Kabag Humas dan Protokol Pemkot Bitung Albert Sergius kepada media ini mengatakan bahwa Kegiatan Festival Ketupat yang masuk dalam Calendar of Event kota Bitung ini bertujuan merapatkan kekerabatan dan tali silahturami umat Muslim, masyarakat dan Pemerintah kota Bitung dalam mensyukuri penyertaan Allah SWT sepanjang bulan Puasa, Idul Fitri 1440 Hijriah yang pelaksanaannya berjalan rukun dan damai.
Wali Kota Bitung Maximiliaan J Lomban dalam sambutannya mengatakan, penyelenggaraan Halal Bi Halal saat ini berbeda dengan yang sebelumnya dimana kali ini dirangkaikan dengan Festival Ketupat.
“Kegiatan ini merupakan salah satu agenda religi untuk melengkapi perayaan Idul Fitri di Kota Bitung dengan harapan dapat diterima baik oleh umat Muslim maupun umat beragama lainnya.”kata Lomban.
Walikota Lomban menjelaskan tentang filosofi ketupat yang sarat akan makna kehidupan mulai dari bahannya, proses pembuatan bahkan setelah menjadi Ketupat yang sangat identik dengan bagaimana cara setiap insan manusia menjalani kehidupan yang dipercayakan Tuhan.
“Untuk menjadi orang yang hebat kita harus melalui proses jatuh bangun, ujian akan datang silih berganti. Namun kita harus kuat dan sabar karena itu kunci menuju kehidupan yang lebih bermakna,” tandas Lomban.
Dalam kesempatan Walikota Lomban menyerahkan hadiah kepada para pemenang Lomba Merangkai Ketupat didampingi Sekretaris Daerah Kota Bitung Audy Pangemanan.
Adapun yang turut hadir Ketua TP-PKK Kota Bitung Ny. Khouni Lomban Rawung, Wakil Ketua TP-PKK Kota Bitung Ny. Rita Mantiri Tangkudung, Ketua DWP Kota Bitung Ny. Riny Pangemanan Tinangon, para pejabat lingkup Pemkot Bitung, Forkopimda Kota Bitung serta Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat kota Bitung.(nando).