KOTAMOBAGU, MANADONEWS — Pemerintah Desa Sia, Kecamatan Kotamobagu Utara, Kota Kotamobagu telah memasang paving block untuk peningkatan jalan tani.
Kepala Desa Sia Herto Balanza mengatakan, tujuan peningkatan jalan tani tersebut untuk mempermudah akses para petani yang ada di desanya.
“Anggaran bersumber dari Dana Desa (DDS) Tahun 2019 dengan total biaya sebesar Rp 376.675.700 juta ini untuk menbantu para petani yang ada di desa kami, terutama mempermudah akses mereka ketika ingin pergi ke kebun,” kata Herto, Selasa (30/7/2019).\
Lanjut Herto, panjang pekerjaan paving ini 235 meter dan lebarnya 4 meter.
“Pelaksana pekerjaan ini TPK Desa Sia, diharapkan pekerjaan ini selesai sesuai waktu pelaksanaan selama 90 hari,”harapnya.
(MLS)