Pilihan Redaksi

PILGUB SULUT : Joune Ganda Tegaskan Sosok ODSK Paslon Pilgub Sulut 2020 “PALING SIAP” Bertarung

×

PILGUB SULUT : Joune Ganda Tegaskan Sosok ODSK Paslon Pilgub Sulut 2020 “PALING SIAP” Bertarung

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, manadonews.co.id – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan mulai mengumumkan para Pasangan calon Pimpinan Kepala Daerah yang akan bertarung pada Pilkada serentak bulan September 2020 mendatang, Rabu(19/2/2020) di kantor DPP PDI Perjuangan Jakarta.

Melalui pertimbangan dan indikator serta restu ketua umum Megawati Soekarnoputri melalui keputusan DPP hari ini sebanyak 48 pasangan calon yang diumumkan oleh Megawati Soekarnoputri, satu-satunya Paslon Gubernur adalah Olly Dondokambey-Steven O.E Kandouw (ODSK).

MANTOS MANTOS

“Pengumuman pasangan calon ODSK oleh ketum PDI Perjuangan hari ini, menjadi bukti bahwa PDI Perjuangan dan Paslon ODSK paling siap hadapi Pilkada 2020 ini.”ujar Wakil Ketua bidang Ekonomi DPD PDI Perjuangan Sulut Joune Ganda,SE kepada media ini,Rabu(19/2/2020) saat memenuhi undangan DPP PDI Perjuangan.

Menurut Joune Ganda, sejak awal yakni usai pemilihan Legislatif tahun 2019 lalu, dimana PDI Perjuangan Sulut meraih kursi terbanyak di DPRD Provinsi Sulut itu menjadi modal awal kalau PDI Perjuangan menentukkan pasangan calon sendiri tanpa perlu berkualisi.

Baca Juga:  Kolom 14 GMIM Petra Sawangan Bantu Korban Banjir Manado

“Penetapan ketua umum melalui DPP PDI Perjuangan kepada Paslon ODSK adalah satu keputusan politik yang sangat cepat, tepat dan strategis. “kata Joune.

Untuk itu ujar Joune, selaku pekerja partai di DPD PDI Perjuangan Sulut, penetapan Paslon ODSK untuk Pilgub menjadi satu titik awal perjuangan dan spirit bagi dia dan para pasangan calon Bupati dan Walikota yang akan bertarung pada Pilbub dan Pilwako nanti.


“Dengan penyerahan SK kepada paslon ODSK maka gerbong Pilkada 2020 mendatang siap dihadapi oleh para kader dan pekerja partai yang akan diputuskan oleh ketum melalui DPP PDI perjuangan pada akhir bulan Pebruari ini.” Katanya.

Untuk itu kata Joune, dengan telah diputuskan paslon ODSK untuk maju Pilgub 2020 periode kedua, maka selaku kader dan pekerja partai bakal all out dan berjibaku memenangkan paslon ODSK untuk kembali menduduki pemimpin Sulut periode kedua.

Baca Juga:  Kasih Menembus Perbedaan, Warga Muslim Apresiasi Bagi-bagi Takjil Glow Youth


“Yang pasti paslon ODSK harus menjadi pemenang pada Pilgub 2020 mendatang dengan perolehan suara yang lebih signifikan dibanding Pilgub lima tahun lalu.”tandas calon tunggal Bupati Minut yang diusung PDI Perjuangan itu sambil menegaskan performa paslon ODSK ini merupakan Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang telah memiliki visi dan misi jelas dan telah berbuat bagi kemajuan daerah ini selama 4 tahun kepemimpinan sebelumnya.

(nando)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Example 120x600