Example floating
Example floating
Berita UtamaBolsel

Terkait Perkembangan COVID-19, Warga Bolsel Diminta tak Percaya Hoax

×

Terkait Perkembangan COVID-19, Warga Bolsel Diminta tak Percaya Hoax

Sebarkan artikel ini

BOLSEL,Manadonews.co.id-.Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) melalui Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) menghimbau masyarakat tidak gampang termakan informasi palsu alias hoax mengenai perkembangan Virus Corona.

Pemerintah mulai dari pusat sampai ke daerah sudah melakukan upaya maksimal terkait penanganan COVID-19 ini. Para tenaga medis pun sudah berupa memberikan pelayanan terbaik dalam memerangi penyebaran virus ini. Nyaris tak ada celah yg luput dari perhatian Pemerintah terkait penanganan kasus ini.

MANTOS MANTOS

Dikatakan Kepala Dinas Kominfo Bolsel, Aldy Setiawan Gobel, bahwa pemerintah daerah Bolsel terus menghimbau agar masyarakat bijak dalam menggunakan medsos terkait COVID-19.

“Saat sekarang masyarakat hanya diminta untuk lebih percaya kepada pemerintah dengan protokol kedaruratan kesehatan yang sudah ditetapkan,” ujarnya.

Ditambahkan, sudah banyak canal-canal informasi seputar COVID-19 yang disiapkan pemerintah yang bisa dengan mudah diakses masyarakat, baik pusat maupun daerah. Data tersebut pun valid.

“Hindari me-share Informasi yang belum jelas sumber serta keabsahannya. Jadilah penggunaan media sosial yang cerdas dan bijak dengan tidak menyebarkan berita hoax. Mari bersama lawan Virus Corona,” tutupnya.
(Bobby)

Example 120x600