MINAHASA,MANADONEWS.CO.ID- Komandan Kodim (Dandim) 1302/Minahasa yang diwakili Kasdim Mayor Inf Daeng Pasaka mengikuti upacara dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-96 dan Hari Bela Negara Ke-76 tahun 2024 di halaman Kantor Bupati Minahasa, Kelurahan Tounkuramber, Kecamatan Tondano Barat, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara, Senin (23/12/2024).
Bertindak sebagai Inspektur upacara Pj Bupati Minahasa Noudy R.P. Tendean dan diikuti oleh sedikitnya 700 orang tersebut, bertujuan untuk merayakan serta menghormati kontribusi seorang Ibu, dan peran perjuangan para perempuan baik dalam keluarga, lingkungan masyarakat serta Negara Indonesia.
Selain itu, juga untuk mengenang dan menghormati perjuangan para Pahlawan yang telah mempertahankan Kemerdekaan Indonesia.
Kasdim 1302/Minahasa Mayor Inf Daeng Pasaka menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada para Ibu yang telah berperan penting dalam membentuk karakter bangsa dan keluarga.
“Semoga peringatan Hari Ibu ini dapat menjadi pengingat dan inspirasi bagi kita semua untuk lebih menghargai peran ibu dalam kehidupan kita,” ujarnya.
Kegiatan yang mengusung tema “Gelorakan Bela Negara Untuk Indonesia Maju” tersebut turut dihadiri Kapolres Minahasa yang di wakili oleh Kompol Fenti Kawulur, Sekda Kabupaten Minahasa Lynda Deisye Watania, Ketua TP PKK Kabupaten Minahasa Ny Florinda Tangkere-Pangkerego, Asisten II Arody Tangkere, Asisten III Vicky C.H. Tanor, dan Ketua Pengadilan Agama Tondano yang diwakili Nuraini Thayeb (Regwilnnlhy/Dirman)